Microsoft Surface Laptop 5 remi rilis, intip spesifikasi dan harganya

Microsoft Surface Laptop 5 remi rilis, intip spesifikasi dan harganya

Techno.id - Microsoft merupakan salah satu perusahaan raksasa yang tentunya sudah tidak asing di kalangan pengguna barang elektronik. Produk paling tenar keluaran Microsoft tentu saja Windows. Sistem operasi yang biasa dipasang pada laptop maupun komputer ini memiliki jumlah pengguna yang banyak.

Tidak hanya merilis Windows, perusahaan asal Albuquerque, New Mexico, United States ini juga meluncurkan beragam produk elektronik. Salah satu produk Microsoft yang belum lama beredar di pasaran adalah Surface Laptop 5. Perangkat tipis bikinan Microsoft ini hadir dengan spesifikasi yang tidak bisa dianggap remeh.

Desain kekinian, spesifikasi tinggi, komponen pendukung terbaru, hingga beragam pembaruan fitur hadir pada laptop tersebut. Performa tinggi pada Surface Laptop 5 didukung oleh processor kencang bikinan Intel yang menyandang gelar EVO. Tidak hanya menggunakan platform EVO, varian processor yang ada pada laptop satu ini juga cukup beragam yang membuatnya bisa disesuaikan dengan kebutuhan setiap pengguna.

Berkenaan dengan pembahasan produk baru tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Jumat (14/10), spesifikasi lengkap dan harga dari Microsoft Surface Laptop 5.

Spesifikasi Microsoft Surface Laptop 5

Microsoft Surface Laptop 5 remi rilis, intip spesifikasi dan harganya

foto: microsoft.com

Microsoft Surface Laptop 5 merupakan sebuah perangkat yang datang dengan dua varian. Yang menjadi pembeda utama ada di bagian ukuran layar. Microsoft memberikan dua ukuran 13,5 inch dan 15 inch pada laptop mereka. Tidak hanya berbeda di ukuran layar, sektor lain seperti dimensi, bobot, hingga varian warna yang ditawarkan juga beragam.

Dimensi dari Surface Laptop 5 dengan layar 13,5 inch sendiri berada di angka 308 x 223 x 14.5 mm dengan bobot 1,2 kg. Dimensi ringkas dan bobot ingan ini dibalut dengan empat varian warna Platinum Alcantara, Black Metal, Sage Metal, dan Sandstone Metal yang memiliki kesan elegan dan minimalis. Sedangkan untuk Surface Laptop 5 varian layar 15 inch, Microsoft memberikan dimensi 340 x 244 x 14.7 mm dengan bobot 1,5 kg. Opsi warna yang diberikan pada varian ini juga terbilang lebih sedikit. Hanya tersedia dua varian warna Platinum Metal dan Black Metal.

Microsoft Surface Laptop 5 remi rilis, intip spesifikasi dan harganya

foto: microsoft.com

Tidak hanya memiliki keberagaman di sektor fisik, Surface Laptop 5 juga dibekali dapur pacu yang bisa disesuaikan dengan keperluan masing-masing. Pada varian 13,5 inch, Surface Laptop 5 hadir dengan dua opsi processor Intel Core i5-1235U dan i7-1255U. Sedangkan pada varian 15 inch, Microsoft hanya memberikan satu opsi processor Intel Core i7-1255U.

Performa i5-1235U maupun i7-1255U tentu sudah tidak perlu diragukan lagi. Processor irit daya dari Intel ini tidak hanya mampu melibas banyak aplikasi berat dengan lancar, namun juga bisa memaksimalkan kapasitas baterai yang ada. Terlebih platform Intel EVO disandang pada Surface Laptop 5 untuk memaksimalkan penggunaan laptop satu ini.

Microsoft Surface Laptop 5 remi rilis, intip spesifikasi dan harganya

foto: microsoft.com

Tidak hanya memiliki processor beragam, Microsoft Surface Laptop 5 juga hadir dengan beberapa opsi RAM serta storage yang bisa disesuaikan. Microsoft memberikan opsi RAM mulai dari 8 GB, 16 GB, hingga 32 GB dengan modul LPDDR5x. Selain itu kapasitas storage yang ada pada Surface Laptop 5 juga bisa disesuaikan dengan kebutuhan setiap orang berkat banyaknya opsi kapasitas mulai dari 256 GB, 512 GB, hingga 1 TB SSD M.2 NVMe PCIe.

Selesai mengulik jeroan, sektor lain yang tidak kalah menarik untuk dibahas pada Microsoft Surface Laptop 5 tentu ada di bagian layar. Dua varian layar 13,5 dan 15 inch memiliki karakteristiknya masing-masing. Varian layar 13,5 inch memiliki resolusi (2256 x 1504), Aspect ratio: 3:2, Dolby Vision IQ3, 10-point multi-touch, dan proteksi Gorilla Glass 3 dan Gorilla Glass 5. Sedangkan varian 15 inch memiliki resolusi (2496 x 1664) Aspect ratio: 3:2, Dolby Vision IQ3, 10-point multi-touch, dan proteksi Gorilla Glass 5.

Microsoft Surface Laptop 5 remi rilis, intip spesifikasi dan harganya

foto: microsoft.com

Layaknya sebuah laptop kekinian, Microsoft Surface Laptop 5 dibekali dengan beberapa komponen pendukung seperti webcam, keyboard, hingga audio yang memiliki kualitas unggulan. Webcam 720p HD dengan dukungan Windows Hello disematkan pada sisi tengah atas layar. Tak lupa keyboard English full row dengan LED Backlight mangkal pada sisi palm rest yang berfungsi sebagai alat pengetikan. Agar bisa menghasilkan audio yang jernih, audio bikinan Omnisonic Speakers with Dolby Atmos disematkan pada bagian atas keyboard.

Untuk memudahkan setiap pengguna, Microsoft Surface Laptop 5 dibekali dengan Wi-Fi 6: 802.11ax yang bisa berfungsi sebagai penangkap jaringan internet dengan lancar. Selain itu Bluetooth 5.1 juga tersedia pada perangkat ini yang bisa kamu gunakan untuk mengirim maupun menerima data. Agar penggunaan Surface Laptop 5 lebih maksimal, Microsoft juga membekali I/O port unggulan seperti USB-C with USB 4.0/Thunderbolt 4, USB-A 3.1, Surface Connect port, serta 3.5mm headphone jack yang terdapat pada sisi kanan dan kiri body laptop.

Microsoft Surface Laptop 5 remi rilis, intip spesifikasi dan harganya

foto: microsoft.com

Sebagai sebuah laptop kekinian, tentu tidak lengkap jika tidak dibekali baterai besar. Tak terkecuali Surface Laptop 5, Microsoft membenamkan baterai dengan kapasitas berkapasitas besar yang diklaim bisa bertahan hingga 18 jam untuk varian 13,5 inch dan 17 jam pada varian 15 inch. Sebagai laptop dengan platform Intel EVO, daya tahan baterai yang dibawakan tentu bisa dibilang awet.

Pada website resminya, Microsoft Surface Laptop 5 akan dibanderol dengan harga mulai $999.99 atau setara Rp 15 jutaan untuk varian terendah. Harga ini termasuk wajar mengingat Surface Laptop 5 menyandang platform Intel EVO dengan processor kencang. Tak hanya itu, dalam paket penjualan Surface Laptop 5 juga tersedia Power Supply, Quick Start Guide, dan Safety and warranty documents.


(brl/guf)