Cara mudah membersihkan penyimpanan WhatsApp agar tidak penuh, bikin HP Android & iPhone nggak lemot

Cara mudah membersihkan penyimpanan WhatsApp agar tidak penuh, bikin HP Android & iPhone nggak lemot

Cara membersihkan penyimpanan WhatsApp di iPhone.

Cara mudah membersihkan penyimpanan WhatsApp agar tidak penuh, bikin HP Android & iPhone nggak lemot

foto: Pixabay.com

1. Silakan buka aplikasi WhatsApp dan masuk ke menu "Settings / Pengaturan"..
2. Selanjutnya, pilih opsi Penyimpanan dan Data dan klik Kelola Penyimpanan.
3. Di opsi Kelola Penyimpanan, terdapat tiga pilihan penghapusan media dari penyimpanan WhatsApp.
4. Pertama, pengguna bisa menghapus media-media dengan besar file lebih dari 5 MB yang dikirimkan dari semua ruang obrolan, baik individu maupun grup.
5. Kemudian, pengguna dapat menghapus media yang telah diteruskan berkali-kali.
6. Ketiga, pengguna juga bisa menghapus media yang dikirimkan dari tiap ruang obrolan, baik individu maupun grup.
7. Dari ketiga pilihan tersebut, pengguna dapat menghapus semua media sekaligus atau memilih beberapa.

Cara membersihkan penyimpanan WhatsApp di Android.

Cara mudah membersihkan penyimpanan WhatsApp agar tidak penuh, bikin HP Android & iPhone nggak lemot

foto: Pixabay.com

1. Buka aplikasi WhatsApp di perangkat Android yang digunakan.
2. Ketuk ikon tiga titik vertikal di pojok kanan atas layar untuk membuka menu.
3. Pilih "Pengaturan" dari menu yang muncul.
4. Di dalam pengaturan, ketuk "Penggunaan data dan penyimpanan".
5. Kemudian, pilih "Penggunaan penyimpanan".
6. Aplikasi WhatsApp akan menganalisis penggunaan penyimpanan dan menampilkan daftar kategori yang memakan ruang penyimpanan. Ini mencakup Pesan, Gambar, Video, Dokumen, Status, dan lain-lain.
7. Pilih kategori yang ingin kamu hapus untuk melihat detail kontennya.
8. Dalam setiap kategori, kamu dapat memilih dan menandai item individu yang ingin dihapus, atau memilih "Pilih semua" untuk memilih semua item dalam kategori tersebut.
9. Setelah sobat memilih item yang ingin dihapus, ketuk ikon tong sampah atau opsi "Hapus" untuk menghapusnya dari penyimpanan perangkat.

Itulah beberapa cara menghapus penyimpanan menumpuk di WhatsApp. Dengan cara tersebut, pengguna bisa mendapatkan ruang penyimpanan lebih lega, sehingga smartphone baik itu Android maupun iPhone nggak lemot lagi. Selamat mencoba!

(brl/guf)