Cara mengentahui penyebab dan memperbaiki suara headphone yang mendem

foto: freepik/azerbaijan_stockers
Techno.id - Saat ingin menikmati musik, video, atau bermain game dengan nyaman tanpa mengganggu orang di sekitar, biasanya orang akan memilih menggunakan headphone. Perangkat yang mumpuni, biasanya memiliki kualitas suara yang nyaman di kuping. Nggak bikin sakit.
Tapi seiring lamanya penggunaan, headphone akan mengalami penurunan performa. Biasanya suara speaker headphone mulai mengecil baik pada kedua speaker maupun salah satunya. Antara suara speaker kiri dan kanan terkadang berbeda.
-
7 Cara memperbaiki masalah audio iPhone dan Android yang tidak berfungsi Periksa terlebih dahulu penyebab masalah yang terjadi pada sistem audio ponsel kamu
-
Cara memperbaiki masalah pada suara smartphone yang terdistorsi atau bisu Suara smartphone yang bermasalah bisa disebabkan banyak faktor
-
5 Tips ampuh mengatasi masalah suara speaker smartphone yang hilang Periksa pengaturan suara pada smartphone
Selain itu, meski speaker kiri dan kanan berimbang, namun suara yang dihasilkan justru mendem. Tentu saja hal ini sangat menjengkelkan. Meskipun kamu sudah berusaha meningkatkan volume ke level yang lebih tinggi bahkan maksimal, tetapi suaranya tetap saja kecil.
Ada sejumlah faktor yang menyebabkan headphone kamu suaranya mendem. Tetapi, tidak semua disebabkan perangkat keras atau kerusakan langsung pada perangkat. Hal pertama yang harus kamu lakukan adalah mempersempit kemungkinannya, kemudian mulai mencari penyebab dan cara memperbaiknya. Berikut Techno.id sajikan penyebab suara headphone mendem dan cara mengatasinya.
Tumpang tindih dengan panggilan telepon
Masalah audio headphone dapat muncul ketika kamu menggunakan headphone tersebut untuk mendengarkan media (musik, video, game) dan melakukan panggilan telepon. Terkadang headphone akan keliru, pengaturan panggilan telepon digunakan untuk mendengarkan secara reguler. Hal ini dapat menyebabkan penurunan kualitas dan kemungkinan distorsi. Setiap perangkat akan memiliki proses yang berbeda baik di iOS maupun Android.
Pengaturan di iOS
1. Buka Pengaturan dan pilih Bluetooth, lalu ketuk ikon Info (i) di sebelah headphone kamu yang tercantum di bawah Perangkat Saya.
2. Pilih Jenis Perangkat, lalu coba pilih jenis perangkat yang berbeda dari daftar (misalnyaSpeaker, Lainnya,) dan lihat apakah itu membantu.
Pengaturan di Android
1. Buka pengaturan Bluetooth lalu ketuk ikon roda gigi di sebelah headphone kamu.
2. Matikan sakelar untuk menonaktifkan panggilan telepon dengan headphone (tergantung versi Android kamu, bisa disebut Audio Telepon atau yang lainnya), lalu coba dengarkan audionya lagi.
Jika kamu menggunakan komputer Windows, coba cara berikut ini.
1. Untuk Windows 10, buka Pengaturan dan pilih Suara, lalu klik panel kontrol Suara untuk melihat daftar semua perangkat audio yang dipasangkan dan terhubung.
2. Jika kamu menggunakan Windows 11, buka Pengaturan dan pilih Sistem, lalu pilih Suara dan klik Pengaturan suara lainnya.
3. Dari tab Playback, pastikan headphone (yang seharusnya terhubung dan sedang digunakan) memiliki tanda centang hijau di sebelahnya, dan jika tidak, pilih dan hubungkan.
4. Klik tab Komunikasi dan periksa apakah headset kamu sudah diatur untuk panggilan. Matikan opsi tersebut jika iya.
Tetapi pengaturan panggilan telepon bukan satu-satunya penyebab potensial untuk masalah audio.
RECOMMENDED ARTICLE
- 6 Cara meningkatkan daya tahan baterai headset bluetooth
- Cara menghubungkan beberapa perangkat audio Bluetooth di Windows
- Kesulitan menyambungkan headphone Bluetooth ke PS5? Begini caranya
- Realme resmi rilis Buds Air 5 dan Buds T300, earbuds dengan teknologi peredam bising maksimal
- Cara membersihkan earbuds, jangan biarkan kotoran menumpuk karena bisa mengakibatkan telinga infeksi
HOW TO
-
Kenapa anak-anak semakin kecanduan gadget saat Ramadan? Ini 10 solusi 'detox' yang bisa dilalukan ortu
-
Mengatasi suara loudspeaker masjid yang cempreng dan tidak enak didengar, ini 10 solusinya
-
15 Cara mensetting audio agar suara pengajian jadi jernih dan enak didengar
-
15 Cara ampuh memperbaiki audio laptop yang mendadak hilang atau rusak, mudah dilakukan
-
10 Teknik mengolah video dari HP agar audionya tidak pecah, biar nggak perlu ngonten ulang
TECHPEDIA
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
-
10 HP Xiaomi in bakal kebagian AI DeepSeek, bisa kalahkan AI dari Google atau ChatGPT?
-
Waspada, undangan pernikahan palsu lewat HP ini berisi virus berbahaya
-
Bocoran Smartphone Samsung layar lipat tiga, dari HP kecil jadi tablet layar lebar
-
Israel pakai spyware serang WhatsApp, targetkan lebih dari 100 jurnalis dan aktivitis
LATEST ARTICLE
HOW TO Selengkapnya >
-
Kenapa anak-anak semakin kecanduan gadget saat Ramadan? Ini 10 solusi 'detox' yang bisa dilalukan ortu
-
Mengatasi suara loudspeaker masjid yang cempreng dan tidak enak didengar, ini 10 solusinya
-
15 Cara mensetting audio agar suara pengajian jadi jernih dan enak didengar
-
15 Cara ampuh memperbaiki audio laptop yang mendadak hilang atau rusak, mudah dilakukan