Chipset MediaTek Helio G36 resmi diperkenalkan, bakal jadi penyokong performa smartphone entry level

Chipset MediaTek Helio G36 resmi diperkenalkan, bakal jadi penyokong performa smartphone entry level

MediaTek Helio G36

Melirik namanya, MediaTek Helio G36 merupakan chipset yang ditujukan sebagai pembaharu MediaTek Helio G35 yang sudah eksis lebih dulu. Dengan sederet pembaruan yang ada, MediaTek Helio G36 tentu menjadi salah satu chipset yang perlu dipertimbangkan spesifikasinya.

Chipset MediaTek Helio G36 resmi diperkenalkan, bakal jadi penyokong performa smartphone entry level

foto: gizmochina.com

Dilansir dari gizmochina.com, MediaTek Helio G36 bakal mengusung fabrikasi 12nm dengan 8 Cortex-A53 cores clocked 2.2GHz. Meski masih menggunakan fabrikasi 12nm, namun mengingat pangsa pasar dari Helio G36 sendiri adalah smartphone entry level, tentu spesifikasi tersebut bisa dimaklumi.

Performa dari 8 Cortex-A53 cores clocked 2.2GHz yang memang sedang saja juga tidak bisa dikatakan sangat mumpuni. Namun jika diajak bermain game berat dengan setting sedang, performa MediaTek Helio G36 tentu masih sangat sanggup. Bukan tanpa alasan, MediaTek Helio G36 yang mana merupakan G series tentu sebuah SoC gaming yang memiliki performa mumpuni.

Jika melirik saudaranya A dan P series, performa chipset MediaTek G series bisa dibilang jauh lebih unggul. Bahkan gizmochina.com menuliskan bahwa MediaTek Helio G36 akan mengusung MediaTek HyperEngine 2.0 Lite gaming technologies yang mana akan membantu untuk meningkatkan performa smartphone saat diajak bermain game.

Tidak hanya berfokus pada performa chipset, MediaTek Helio G36 juga mampu mendukung layar smartphone hingga FHD+ dengan refresh rate 90Hz. Melirik kemampuan ini, MediaTek Helio G36 memang sebuah chipset untuk smartphone entry level yang bisa dibilang mumpuni untuk kebutuhan gaming. Smartphone dengan layar yang memiliki refresh rate 90Hz tentu penting untuk bermain game. Dengan kelancaran tersebut, sensasi bermain game akan terasa lebih menyenangkan.

Untuk sektor kamera, MediaTek Helio G36 mampu mengusung hingga dual camera dengan resolusi 13 MP. Meski tidak terlalu tinggi, namun jika digunakan untuk mengabadikan momen, kemampuan lensa tersebut bisa dibilang sudah cukup. Terlebih lagi, resolusi video yang bisa direkam mencapai 1080p@30fps. Untuk kebutuhan dadakan, kemampuan perekaman tersebut bisa dibilang sudah cukup mumpuni.

Bagian lain yang dijabarkan gizmochina.com terkait MediaTek Helio G36 adalah koneksi. Dalam unggahannya, gizmochina.com menullkan bahwa MediaTek Helio G36 sudah mendukung penggunaan integrated dual-band WiFi 5, Bluetooth 5.0, Galileo, GLONASS, dan GPS. Meski tidak banyak dan bukan versi paling baru, setidaknya koneksi wireless tersebut sudah cukup untuk sebuah smartphone gaming entry level.

(brl/guf)