Telkomsel kembali raih penghargaan jaringan broadband tercepat dan terluas di Indonesia

foto: telkomsel
Techno.id - Telkomsel kembali mendapatkan pengakuan tingkat global dengan meraih gelar Best Mobile Coverage dan Fastest Mobile Network sekaligus, dan gelar Best Mobile Network selama 5 kali berturut-turut dari Ookla Speedtest Awards. Capaian ini diraih berdasarkan hasil pengukuran dan analisis Ookla selama periode Juli-Desember 2023.
Ini merupakan komitmen Telkomsel untuk menghadirkan konektivitas, solusi, dan layanan terdepan untuk meningkatkan pengalaman digital seluruh pelanggannya secara merata dan setara di Indonesia. Dengan jaringan broadband yang menjangkau hingga lebih dari 97% wilayah populasi Indonesia, Telkomsel meraih award Best Mobile Coverage dengan nilai 889 untuk Coverage Score yang mencakup pengukuran dan analisis terhadap ketersediaan dan kualitas layanan seluler di dalam negeri oleh Ookla.
-
Telkomsel siap lonjakan trafik Natal dan Tahun Baru Telkomsel lakukan persiapan dengan cara meningkatkan kapasitas dan kualitas jaringan di seluruh Indonesia.
-
Diuji, seberapa kuat jaringan Telkomsel di jalur mudik? "Hasil pengujian yang dilakukan dari jalur Jakarta-Semarang terpantau bahwa tingkat kesuksesan akses jaringan mencapai 99,48 persen."
-
Indosat Ooredoo kantongi penghargaan jaringan 4G tercepat Speedtest: Kecepatan download Indosat Ooredoo 21,54 Mbps dan 9,43 Mbps untuk upload
Telkomsel juga meraih Fastest Mobile Network dengan nilai 40,89 untuk Speed Score yang diukur dan dianalisis Ookla berdasarkan pengalaman kecepatan unduh dan unggah pelanggan selular yang diperkuat melalui Ookla Market Analysis Report di periode Q4 2023, Telkomsel konsisten membuktikan capaian kecepatan download di median 31,14 Mbps dan multi-server latency terendah mencapai angka median 45 ms. Dari kedua pencapaian tersebut, Telkomsel juga meraih gelar Best Mobile Network dari Ookla Speedtest Awards.
Direktur Marketing Telkomsel Derrick Heng mengatakan, laporan dan penghargaan dari Ookla Speedtest Award ini semakin mengukuhkan posisi Telkomsel sebagai penyedia layanan telekomunikasi digital terdepan di Indonesia. Capaian ini menjadi penambah semangat Telkomsel dalam komitmen mengimplementasikan teknologi terkini dan memperkuat kapabilitas jaringan broadband berkecepatan tinggi untuk peningkatan kualitas pengalaman gaya hidup digital para pelanggan secara merata dan setara.
Selama ini Telkomsel terus berupaya mengimplementasikan jaringan berteknologi terdepan secara merata dan setara di seluruh Indonesia untuk peningkatan pengalaman gaya hidup digital pelanggannya, seperti peningkatan seluruh teknologi layanan dan jaringan 3G ke 4G/LTE di 504 kota/kabupaten wilayah Indonesia yang telah dirampungkan pada pertengahan 2023.
Selain itu, Telkomsel juga terus memperkuat kapabilitas dan kualitas jaringan broadband secara bertahap dan terukur di seluruh wilayah Indonesia dengan menggelar lebih dari 233 ribu BTS, termasuk dengan lebih dari 470 BTS berteknologi terkini 5G, di seluruh wilayah Indonesia.
Telkomsel pun telah bertransformasi menjadi penyedia layanan konvergensi terbesar yang pertama mengimplementasikan standar arsitektur jaringan Open Digital Architecture (ODA) dengan Autonomous Network di Indonesia, untuk menghadirkan kecepatan dan stabilitas layanan jaringan terdepan melalui skema zero touch self-assurance berbasis AI.
RECOMMENDED ARTICLE
- Selain konten digital, by.U ajak anak muda kembangkan bakat lewat kompetisi futsal di Piala by.U 2024
- Telkomsel kembali gelar turnamen e-Sports tahunan DG WIB Community Cup 2024
- Operator telekomunikasi Indonesia berkolaborasi hadirkan 3 layanan API GSMA Open Gateway Initiative
- Telkomsel dan Singtel berkolaborasi dengan Google dukung transformasi digital bisnis lewat RCS
- Telkomsel kembali gelar program Internet BAIK Series 8, perangi penyebaran konten negatif
HOW TO
-
10 Alasan update software di iPhone sangat penting, ini caranya biar hemat kuota
-
10 Tips mengganti password bank yang aman dan sulit dibobol
-
10 Langkah mudah membersihkan AirPods dan waktu perawatannya
-
10 Trik ampuh mendinginkan laptop yang overheat, ternyata gampang
-
Hati-hati, laptop di ruangan ber AC bisa bikin layar retak. Ini penjelasan ilmiahnya
TECHPEDIA
-
Google Doodle rayakan tahun ular dengan permainan klasik tempo dulu, kamu pasti pernah main
-
Iphone 5 sampai 6 bakal nggak bisa pakai WhatsApp, kok bisa?
-
Peneliti ungkap teknologi baterai baru, diklaim bisa tahan 30 tahun!
-
Pangsa pasar fitur search Google turun di bawah 90 persen, apa dampaknya?
-
Detik-detik TikTok dilarang di Amerika, sudah siap-siap tutup aplikasi?