Rayakan ulang tahun ke-17 dengan berganti logo, ini alasan Google

Logo baru Google © 2015 YouTube
Techno.id - Seperti diinformasikan sebelumnya, raksasa internet Google baru saja merayakan ulang tahun yang ke-17 pada tanggal 1 September 2015 kemarin dengan memperkenalkan logo dan branding baru.
Dalam blog resminya (01/09), Google mengatakan bahwa logo barunya ini merupakan sebuah cerminan dari karakter yang sederhana, rapi, warna-warni, dan ramah. Namun apakah maknanya hanya itu saja?
- Google memperbarui logo dan branding Android dengan desain modern Logo Android dengan wajah robot sekarang memiliki tampilan tiga dimensi
- Selain ganti logo, Google Now dan Search ikut dapat update Google Now card kini sudah disusun berdasarkan kategori dan ukurannya bakal membesar ketika deadline-nya sudah dekat.
- 17 Logo Google versi Indonesia yang bikin kamu makin cinta Tanah Air Google Doodle ini digunakan untuk merayakan berbagai peristiwa di penjuru dunia.
"Seperti yang Anda lihat, Google pada awalnya dibangun untuk perangkat desktop. Namun terus diperbarui agar mereka dapat menikmati di banyak perangkat (laptop, smartphone, tablet, smartwatch)," tulis Google.
Artinya, perubahan tren perangkat dari desktop hingga gadget kekinian adalah filosofi Google untuk berganti logo. Tujuannya yakni agar logo khasnya, huruf kapital "G" dapat tampil sempurna di layar terkecil sekalipun.
Di logo barunya, Google tetap mempertahankan tipe font "Sans Serif" dengan warna gabungan biru, merah, kuning, dan hijau. Yang membedakan, logo kali ini terlihat lebih tebal dan sederhana.
Dengan bergantinya logo di ulang tahun yang ke-17 ini, Google tercatat telah mengganti logo sebanyak tujuh kali sejak pertama kali mengudara pada 1998 silam. Google pun mengatakan bahwa pergantian ini tidak akan menjadi yang terakhir.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua