Performa ngebut, ini spesifikasi ROG Flow X16 (GV601) yang desainnya convertible banget

foto: rog.asus.com
Techno.id - ASUS tak berhenti mengeluarkan inovasi, kali ini sebuah produk yang digadang-gadang sebagai laptop 16 inci pertama di dunia yang convertible, yakni ROG Flow X16.
Dilansir techno.id pada Jumat (24/3) dari rog.asus.com, ROG Flow X16 bertenaga AMD Ryzen 6000 HS-Series, proses termutakhir dari AMD. Dengan bantuan GPU NVIDA GeForce RTX 3000 Series yang makin mendongkrak kinerja perangkat ketika digunakan. Tak lupa Thermal Graphic Power (TGP) di 125W (100W+25W Dynamic Boost).
Untuk RAM, ROG Flow X16 menggunakan DDR5-4800 16 GB Dual Channel. RAM juga bisa ditingkatkan dengan adanya dua keping SODIMM hingga 64 GB Dual Channel. Sistem operasi pada perangkat ini telah dilengkap versi terbaru yakni Windows 11.
foto: rog.asus.com
Hal menarik lain adalah pengguna ROG Flow X16 dapat memberi tambahan docking kartu grafis ROG XG Mobile, menjadikan laptop ini sangat fleksibel. Cocok untuk gaming, bekerja, dan membuat konten.
Pada aspek penyimpanan, ROG Flow X16 menggunakan teknologi PCle 4.0 Performance SSD dengan kapasitas 512 GB. Kecepatan baca dan tulis yang dimiliki teknologi tersebut sampai 7.Gbps. Ada dua slot PCle SSD apabila ingin menambah kapasitas media penyimpanan.
foto: rog.asus.com
ASUS ROG Flow X16 memiliki teknologi pendingin yang canggih dan mutakhir. Sistem pendinginnya terdiri dari Pulsar Heatsink dan Frost Force Technology. Hadir juga peran liquid metal dari Thermal Grizzly. Meski bodi perangkat tipis dan ringan, namun pendinginan bekerja sangat optimal dan lebih senyap.
Bahan pada perangkat ini terbuat dari Magnesium Alloy yang memiliki bobot tergolong rendah bagi ukurannya. Tapi tetap compact saat dipegang.
Pada bagian layar, ROG Flow X16 memiliki panel touch-screen ROG Nebula Display dengan refresh rate 165 Hz, waktu respon 3 milidetik, dan Adaptive Sync. Resolusi layar yang dimilikinya sebesar 2.5K 2560 x 1600 pixel. Akurasi warna pada DCI-P3 100% dengan sertifikasi Pantone Validated. Tak berhenti sampai disitu, layar laptop memiliki tingkat kecerahan 500 nits. Pengalaman bermain game jadi semakin impresif, total, dan ramah terhadap mata.
RECOMMENDED ARTICLE
- Miliki standar militer Amerika Serikat, ini spesifikasi & harga ASUS TUF Gaming A16 Advantage Edition
- Terbuat dari bahan daur ulang, Lenovo rilis ThinkPad Z Series di Indonesia
- 9 Laptop gaming MSI diboyong ke Indonesia, termahal dibanderol sampai Rp 90 juta
- Axio rilis Axioo Pongo series, laptop gaming harga miring dengan prosesor gahar
- 5 Rekomendasi laptop di bawah Rp 7 jutaan, bisa untuk edit video dan gaming
HOW TO
-
8 Cara mempercepat smartphone Android yang mulai lemot sekaligus menghemat baterai
-
8 Rekomendasi Google untuk meningkatkan daya tahan baterai ponsel Android
-
5 Cara yang benar menangani baterai dan pengisi daya ponsel, biar tak cepat rusak
-
Cara memperpanjang masa pakai baterai smartphone Android dengan aplikasi Electron
-
Mengatasi iPhone yang terlalu panas, gunakan 6 cara mudah ini
TECHPEDIA
-
Indosat borong penghargaan World Communications Award 2023
-
Ini penjelasan mengapa teknologi 5G dapat menguras baterai smartphone dan begini cara mengatasinya
-
Mengungkap 5 penyebab jaringan internet melambat yang perlu diketahui
-
Kini pengguna WhatsApp dapat menyembunyikan obrolan yang terkunci dengan kode rahasia
-
5 Alasan mengapa membeli barang offline lebih mahal ketimbang online
LATEST ARTICLE
PRICE AND SPEC Selengkapnya >
-
Seagate hadirkan FireCuda 520N SSD di Indonesia untuk pengalaman handheld PC gaming tingkat tinggi
-
Tecno resmi luncurkan smartphone flagship anyar Phantom V Flip 5G, dibanderol Rp 9 jutaan
-
Huawei resmi rilis Watch Fit SE, smartwatch dengan fitur kesehatan fisik dan mental
-
Seagate hadirkan game drive PS5 NVMe SSD di Indonesia, performa ngebut dengan kapasitas lega