5 Fitur baru yang dihadirkan WatchOS 2 pada Apple Watch

Apple Watch Hermes Edition © 2015 Apple
Techno.id - Akhirnya, WatchOS 2 hadir di Apple Watch, meski sempat tersendat kedatangannya karena adanya bug yang tak terduga. Namun, itu tak perlu dipikirkan karena bug tersebut sudah dibenahi dan digantikan dengan pembaruan besar-besaran.
Kira-kira apa saja pembaruan WatchOS 2? Pembaruan ini memang sangat menarik tetapi tak akan mengubah fungsi utama dari Apple Watch. WatchOS 2 juga dipastikan akan menghadirkan kemudahan untuk pengguna. Agar tak penasaran, berikut 5 pembaruan WatchOS 2 pada Apple Watch yang dikutip dari Mashable (21/9/15).
- Apple Watch sudah bisa menikmati WatchOS 2 WatchOS 2 sempat ditunda karena terdapat bug kecil di dalamnya.
- Cara memperbarui WatchOS 2 pada Apple Watch dan iPhone Pembaruan WatchOS 2 pada Apple Watch hanya membutuhkan waktu paling lama 30 menit.
- Apple Watch 2 akan dilengkapi kamera Apple akan mengubah rencana dengan menambah kamera pada jam pintar mereka.

Mengontrol perangkat HomeKit
Saat ini, Apple Watch tak hanya sekadar jam tangan pintar yang mampu menunjukkan waktu saja, melainkan juga dapat menggantikan fungsi dari telepon. Bahkan, yang terbaru dari WatchOS 2 kabarnya bisa dipakai untuk mengontrol perangkat HomeKit. Selain itu, Apple Watch juga dapat menikmati beberapa kemampuan baru seperti Time-lapse dan Travel Time.

Hey Siri
Seperti iPhone 6S, Apple Watch juga mendapatkan pembaruan Siri yang signifikan. Berkat pembaruan WatchOS 2, Anda tak perlu menyentuh dan menekan layar Apple Watch (kecuali jika ingin membangunkan Siri) karena dia dapat mendengar perintah suara Anda melalui Hey Siri.
Pembaruan Hey Siri dapat memberitahukan petunjuk arah transit baru serta penambahan informasi angkutan umum seperti komuter. Bahkan, Siri kali ini bisa digunakan untuk mengaktifkan kamera dan membuka email di iPhone.

Menambahkan teman baru
Sekarang Anda dapat menambah teman baru atau kontak di lingkaran teman Anda langsung dari Apple Watch. Ketika teman Anda sudah banyak, Anda tak perlu takut mencarinya satu-persatu karena pembaruan WatchOS 2 membuat Anda dapat menemukan teman Anda dengan mengatakan huruf pertamanya. Tak hanya itu, Anda juga dapat menggambar doodle pada kontak tersebut.

Panggilan FaceTime melalui Wi-Fi
WatchOS 2 membawa pembaruan pada fitur panggilan suara. Ya, kini Anda dapat melakukan panggilan FaceTime melalui sambungan Wi-Fi dan tanpa iPhone lagi. Anda juga dapat mengirim dan menerima pesan menggunakan jaringan Wi-Fi. Menariknya, jika Anda kehilangan Apple Watch, Anda bisa mengendalikan jam tersebut dari jarak jauh dan mereset datanya tanpa bantuan dari iPhone.

Menggunakan aplikasi pihak ketiga
Apple Watch saat ini dapat memakai aplikasi pihak ketiga. Seperti aplikasi Runtastic yang dapat langsung mengakses hardware sensor gerak pada Apple Watch. Di samping itu, Anda dapat menggunakan berbagai aplikasi menarik lainnya seperti iTranslate, GoPro untuk mengontrol kamera eksternal dan lain-lain.
Jadi, bisa dipastikan bahwa Apple Watch sekarang jauh lebih baik dari sebelumnya. Bahkan, untuk sementara ini kemungkinan Apple Watch menjadi yang terbaik di antara jam tangan pintar lainnya.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Terungkap di 2025, 5 file cache aplikasi di iPhone ini bikin lemot jika dibiarkan saja
-
5 Aplikasi monitor battery health laptop, jaga dari dini biar nggak menyesal nanti
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
Intip laptop HP Envy x360 14-fa0888AU, si kecil gesit nan cantik yang bisa diandalkan
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?