Smartphone Android makin banyak terjual, tapi pangsa pasarnya turun

Smartphone Android makin banyak terjual, tapi pangsa pasarnya turun

Techno.id - Jika Anda merasakan kalau pasar smartphone dunia kini seperti hanya terfokus pada dua sistem operasi saja, yakni Android dan iOS, Anda tidak salah. Pasalnya, kesimpulan yang sama juga didapat dari analisis Gartner terhadap penjualan ponsel pintar sedunia pada kuartal kedua 2015 ini.

Dalam rilis persnya (20/08/15), Gartner melaporkan kalau smartphone ber-OS Android tetap memuncaki total penjualan sejagat dalam tiga bulan terakhir dengan 271 juta unit. Angka itu meningkat dibandingkan periode yang sama tahun lalu dengan 243 juta unit saja.

Akan tetapi, pangsa pasar ponsel Android saat ini malah menurun. Kalau di Q2 2014 market share mereka mencapai 83,8 persen, kuartal ini mereka cuma menguasai 82,2 persen saja.

Tebakan Anda benar lagi kalau penurunan ini disebabkan oleh lonjakan pengguna smartphone berplatform iOS. Ya, meski hanya meraup market share 14,6 persen saat ini dengan penjualan sebesar 48 juta unit, perolehan itu justru menjadi sebuah pencapaian yang baik dari Apple. Sebab tahun lalu, penjualan ponsel pabrikan Cupertino itu berhenti di angka 35 juta saja dengan pangsa pasar 12,2 persen.

Lalu, bagaimana dengan nasib Windows Phone dan BlackBerry? Peminat kedua platform itu nampaknya kian menurun dari tahun ke tahun. Bukti dan penjabaran lengkapnya tersaji dari tabel buatan Gartner berikut ini:

Smartphone Android makin banyak terjual, tapi pangsa pasarnya turun
Statistik penjualan smartphone dunia berdasarkan sistem operasinya 2015 Gartner

(brl/red)