Lazada tuntaskan kasus iPhone 6 Plus 'sabun batangan'

Lazada © 2015 @lazadaID/Twitter.com
Techno.id - Kasus pesanan iPhone 6 Plus di Lazada yang menjadi sabun batangan merek Nuvo akhirnya menemukan titik terang. Pihak Lazada mengakui bahwa produk iPhone 6 Plus pesanan Danis Darusman yang berubah jadi sabun batangan itu karena tertukar secara tidak sengaja.
Dalam pernyataan resminya, Lazada mengaku telah menyelesaikan kasus tertukarnya iPhone 6 Plus tersebut dengan mengirimkan produk pesanan Danis secara langsung. "Kiriman langsung itu dikirimkan oleh Sebastian Sieber (CMO Lazada) ke Danis Darusman,” kata Alexander Dardy, Co-CEO Lazada Indonesia di kantor Lazada.
- Akankah masyarakat masih percaya dengan belanja online? Begini tanggapan masyarakat tentang berbelanja online pasca dua kasus yang dialami oleh pelanggan Lazada
- Lagi, dipesan ponsel Lazada kirimkan pengharum pakaian Untuk yang kedua kalinya, Lazada salah kirim barang. Seharusnya Asus Zenfone 6, malah berubah menjadi pengharum pakaian Kispray.
- Ini komentar iDEA terkait kasus iPhone 6 Plus di situs Lazada iDEA: "Belanja offline lebih mengkhawatirkan daripada belanja online."
Alexander juga mengaku pihak Lazada masih melakukan pemantauan dan penyelidikan mendalam atas kejadian yang menimpa Danis. “Kami selidiki dari hulu sampai ke hilir untuk mengetahui letak kesalahannya di mana,” jelas Alexander kepada awak media, Kamis (2/7/2015).
Hasil penyelidikan yang dilakukan Lazada diklaim akan dipakai sebagai perbaikan perusahaan dalam meningkatkan kualitas layanan belanja online yang disediakannya. Lazada juga mengaku perusahaannya berusaha untuk menepati janji kepada konsumen untuk menghadirkan pengalaman belanja yang mudah dan memastikan tidak ada konsumen yang dikecewakan.
Berbagai jaminan seperti Program Perlindungan Pelanggan, Jaminan Uang Kembali dan Garansi Kepuasan 100% yang termasuk kebijakan pengembalian barang, diklaim dirancang khusus agar meyakinkan konsumen bahwa mereka akan menerima produk yang sesuai, baru, asli dan tidak rusak.
Ketika kondisi terburuk yang terjadi misalnya barang pesanan tidak sesuai, tertukar atau terdapat kerusakan dalam pengiriman maupun cacat pabrikan, Lazada menjamin platform yang dimilikinya bakal memberikan ganti sesuai produk pesanan konsumennya.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua