8 Tindakan yang tidak boleh dilakukan saat menggunakan Wi-Fi publik, data pribadi kamu bisa diretas
Techno.id - Wi-Fi publik menjadi sebuah kebutuhan di dunia modern, tetapi hanya sedikit orang yang menyadari seberapa besar risiko keamanan yang ditimbulkan jika kamu selalu menggunakan WiFi publik. Artinya, jika kamu menggunakan jaringan terbuka, bisa berpotensi para peretas dapat membobol data pribadi kamu. Ketika terhubung ke jaringan Wi-Fi publik, kamu berisiko menjadi korban serangan kejahatan siber. Sebaiknya kamu selalu memeriksa jaringan Wi-Fi gratis sebelum menggunakannya.
Pertama, periksa apakah jaringan Wi-Fi gratis terlihat sah. Katakanlah kamu berada di bandara dan terhubung ke jaringan yang disebut "Wi-Fi Bandara Gratis". Bagaimana kamu tahu bahwa ini bukan hotspot yang dibuat pelaku kejatan siber yang melakukan serangan man-in-the-middle (MITM)?
Bandara, kafe, dan tempat-tempat lain yang biasanya menawarkan Wi-Fi gratis biasanya menampilkan nama jaringan dan kata sandi pada papan nama. Selalu periksa apakah kamu tersambung ke jaringan yang sah.
foto: freepik/everyonephoto
Kamu juga harus memahami perbedaan antara jaringan yang aman dan tidak aman. Jaringan tidak aman bisa diartikan sebagai jaringan yang memungkinkan siapa saja untuk terhubung tanpa menggunakan kata sandi. Jaringan ini umumnya tidak memiliki langkah-langkah keamanan standar untuk melindungi informasi kamu saat menggunakan web.
Jaringan yang aman seharusnya memerlukan kata sandi untuk terhubung dan beberapa mungkin meminta kamu menyetujui persyaratan dan layanan atau membuat akun. Namun, ini tidak menjamin koneksi yang kamu gunakan aman. Setelah tersambung, kamu juga harus memeriksa jaringan untuk mencari kemungkinan masalah keamanan. Berikut ini Techno.id sarankan agar kamu tidak melakukan beberapa tindakan ini saat menggunakan koneksi Wi-Fi publik.
1. Masuk ke platform apa pun yang memerlukan kata sandi
foto: freepik/rawpixel.com
Aturan utama dalam menggunakan koneksi Wi-Fi publik adalah jangan pernah memberikan informasi pribadi, nama pengguna, alamat email, kata sandi, dan lain sebagainya. Peretas dapat mencegat data ini dan mendapatkan akses ke akun kamu atau menggunakan informasi pribadi kamu dalam serangan lain, seperti pencurian identitas.
Lupakan tentang masuk ke akun email, situs media sosial, atau apa pun yang meminta nama pengguna dan kata sandi. Menggunakan aplikasi media sosial pada umumnya aman, selama kamu tidak perlu masuk. Tetapi selalu ingat bahwa peretas bisa saja mengintip.
2. Membuat akun baru
foto: freepik/biancoblue
Membuat akun baru saat menggunakan Wi-Fi publik dapat memberikan peretas akses sejak hari pertama. Hal ini sangat berbahaya jika kamu mengisi akun baru dengan informasi yang mendetail seperti nama, alamat, pekerjaan, detail pembayaran, dan lain sebagainya.
Sebaiknya kamu hanya menggunakan jaringan pribadi yang aman untuk membuat akun baru atau melakukan apa pun yang berhubungan dengan informasi sensitif.
3. Verifikasi identitas
foto: freepik/rawpixel.com
Sesekali, pihak berwenang, layanan online, dan kelompok lain mungkin meminta untuk memverifikasi identitas kamu. Katakanlah kamu bepergian ke negara asing dan kamu membuka aplikasi media sosial favorit, hanya untuk meminta verifikasi.
Ini adalah fitur keamanan umum untuk memverifikasi bahwa kamu adalah orang yang mencoba mengakses akun kamu sendiri, bukan orang asing.
Meskipun menggoda, jangan memverifikasi identitas kamu menggunakan Wi-Fi publik, termasuk jaringan di hotel. Kamu pastinya tidak ingin menyerahkan informasi apa pun yang digunakan untuk memverifikasi identitas kepada peretas (paspor, kartu identitas, data biometrik, dan lain sebagainya).
4. Mengirimkan detail pembayaran
foto: freepik/rawpixel.com
Jangan berbelanja online ketika menggunakan Wi-Fi publik. Detail pembayaran apa pun yang kamu masukkan selama proses pembayaran rentan terhadap berbagai strategi serangan, phishing, keylogging, man-in-the-middle, dan banyak lagi.
Jika kamu benar-benar harus membeli sesuatu dalam keadaan darurat, gunakan data selular dan buat hotspot dengan ponsel jika kamu ingin menghubungkan perangkat lain. Saat bepergian ke negara lain, lebih baik kamu menggunakan kartu SIM lokal atau memeriksa biaya roaming yang berlaku untuk mengirimkan detail pembayaran kamu dengan aman.
RECOMMENDED ARTICLE
- 5 Tips mempercepat koneksi internet smartphone, perbarui perngkat lunak
- 5 Cara efektif mempercepat koneksi internet WiFi, nomor 4 penting banget
- 5 Cara memperbaiki email yang tertahan di kotak keluar Gmail, bisa untuk perangkat selular dan desktop
- Ini 5 perbedaan antara modem dan router, perangkat punya fungsi serupa tapi tak sama
- Mengungkap 5 penyebab jaringan internet melambat yang perlu diketahui