Menkominfo dukung Open BTS asal tidak komersil

Ilustrasi Kemkominfo © wordpress.com
Techno.id - Pengembangan open base transceiver station (Open BTS) yang dinahkodai Onno W. Purbo mendapat respon positif dari pemerintah. Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) menyatakan dukungan kepada pengembangan teknologi Open BTS.
Dukungan diungkap langsung Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Rudiantara ketika menghadiri diskusi penggunaan Open BTS. Menkominfo menyatakan bakalan menyediakan regulasi soal penggunaan Open BTS dalam waktu dekat ini.
- Dikembangkan di Wamena, Open BTS siap terbang ke Filipina "Apakah ini bisa jalan di Indonesia? Bisa! Sudah 2,5 tahun di Wamena, Papua."
- Tingkatkan efisiensi, operator disarankan berbagi jaringan Biaya belanja operator untuk meningkatkan infrastruktur yang cukup tinggi bisa ditekan dengan kolaborasi sesama pemain industri.
- Menkominfo ingatkan operator pelanggar aturan modern licensing Menkominfo: Jika sudah berjanji tetapi tidak dipenuhi, pastinya akan ada sanksi. Ini karena semua sudah tertulis
"Sebulan atau dua bulan ini sudah selesai regulasinya. Kita lihat seperti apa, kalau mau open public punya numbering, bisa telepon ke operator mana saja, itu harus ada standar internasionalnya," ujar Rudiantara di kawan Tebet Dalam, Jakarta Selatan.
Akan tetapi, Rudiantara menyatakan secara tegas bahwa penggunaan Open BTS ini tidak bukan untuk aktivitas komersial. Pernyataan tegas itu dikeluarkan Menteri karena fungsi Open BTS yang tidak jauh berbeda dengan BTS pada umumnya, hanya saja Open BTS dihadirkan untuk menjangkau daerah-daerah terpencil.
"Kalau di pulau-pulau warganya nyambung (ke operator) mau tidak, tidak bayar? Makanya satu, tidak boleh komersil. Dia tidak harus bayar BHP frekuensi, terus dikasih gratis berarti tidak boleh complain. Kalau mau bagus, ya bayar," imbuh Menteri yang biasa disapa Chief RA.
Ia juga mengungkapkan Open BTS dapat diaplikasikan di kawasan pedesaaan dan kepulauan. "Kalau masalah di pulau kita tidak usah lihat operatornya, bisa (melalui) komunitas, yang penting manfaat buat masyarakat bagaimana kita struktur," tandas Chief RA.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua