Ilmuwan MIT telah menemukan sebuah kapsul waktu, apa isinya?

Ilmuwan MIT telah menemukan sebuah kapsul waktu, apa isinya?

Techno.id - Istilah masa depan memang jadi topik pembicaraan yang selalu menyenangkan, terutama bagi mereka yang suka dengan hal-hal berbau sains. Dan itulah yang terjadi di Massachusetts Institute of Technology atau lebih dikenal dengan MIT.

Saat ini, MIT sedang direnovasi. Saat mengeruk lahan itulah sebuah kapsul waktu yang berasal dari tahun 1957 ditemukan. Seperti yang diberitakan oleh Poular Science pada hari Rabu (18/11/15), sebuah kapsul kaca berisi beberapa benda telah ditemukan.

Ilmuwan MIT telah menemukan sebuah kapsul waktu, apa isinya?

Kapsul tersebut memang berasal dari tahun 1957, dan dikuburkan oleh para ilmuwan MIT saat itu. Mereka sengaja membuat kapsul waktu dari bahan kaca yang tak mudah terurai, lalu mengisinya dengan buku catatan dan beberapa benda bersejarah tentang teknologi di tahun 1957.

Ada sebuah tulisan yang jelas nampak pada kapsul tersebut, yaitu, "Jangan dibuka sebelum tahun 2957," yang terletak di bagian dalam kapsul kaca. Artinya, para ilmuwan tersebut memang sengaja mendokumentasikan sejarah selama 1000 tahun.

Nah, daripada Anda penasaran dengan kapsul waktu tersebut dan bagaimana para ilmuwan tahun 1957 membuatnya, simak saja video berikut ini...

(brl/red)