2 Wearable Xiaomi ini dapat mendukung berbagai aktivitas mulai dari gaya hidup hingga kesehatan

2 Wearable Xiaomi ini dapat mendukung berbagai aktivitas mulai dari gaya hidup hingga kesehatan

Techno.id - Semakin tinggi tingkat mobilitas, masyarakat dituntut lebih aktif bergerak untuk menunjang aktivitas yang padat. Nah di era digital seperti sekarang, untuk memonitor aktivitas harian, kamu bisa memanfaatkan smartwatch atau smartband.

Sebab, perangkat ini sudah dibekali fitur untuk menunjang gaya hidup termasuk pemantauan kesehatan. Nah dari sekian banyak perangkat wearable yang bisa kamu gunakan, dua gadget besutan Xiaomi yakni Xiaomi Watch S1 Active dan Xiaomi Smart Band 7 bisa kamu andalkan untuk menunjang aktivitas dan mobilitas kamu.

Pada kedua perangkat ini sudah disematkan beragam fitur yang disesuaikan dengan kebutuhan penggunanya. Berikut techno.id sajikan perbedaan Xiaomi Watch S1 Active dan Xiaomi Smart Band 7 yang dapat membantu memenuhi kebutuhan dan aktivitas kamu.

1. Xiaomi Watch S1 Active

2 Wearable Xiaomi ini dapat mendukung berbagai aktivitas mulai dari gaya hidup hingga kesehatan foto: mi.com

Xiaomi Watch S1 Active hadir dengan serangkaian fitur unggulan yang dirancang untuk mendukung kehidupan sehat dan aktif pengguna. Dilengkapi 117 mode kebugaran dan 19 mode profesional, perangkat ini memberikan berbagai pilihan aktivitas yang dapat diikuti pengguna sesuai dengan preferensi mereka.

Selain itu, Xiaomi Watch S1 Active juga dilengkapi pemantauan saturasi oksigen sepanjang hari, pemantauan detak jantung 24 jam, dan pemantauan tidur tingkat lanjut, sehingga membantu pengguna memahami kondisi kesehatan mereka secara menyeluruh dan memaksimalkan manfaat dari aktivitas yang dilakukan.

2 Wearable Xiaomi ini dapat mendukung berbagai aktivitas mulai dari gaya hidup hingga kesehatan foto: mi.com

Dengan layar Amoled HD berukuran 1.43 inci dan refresh rate 60Hz, Xiaomi Watch S1 Active memberikan pengalaman tampilan yang jernih, detail, dan responsif. Desain bezel logam yang elegan juga menambah pesona visual perangkat ini, memberikan kesan yang stylish dan modern.

Untuk mobilitas yang lebih baik, mikrofon dan speaker telah tersemat dalam Xiaomi Watch S1 Active, memungkinkan pengguna melakukan panggilan telepon dengan lebih fleksibel. Selain itu, perangkat ini juga mendukung pembayaran non-tunai NFC dengan Mastercard yang mempermudah pengguna dalam melakukan transaksi sehari-hari dengan praktis.

(brl/red)