BPS mudahkan masyarakat dengan aplikasi data berbasis Android

Ilustrasi pengguna smartphone © 2013 kapanlagi.com
Techno.id - Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan akan meluncurkan aplikasi data statistik berbasis Android. Aplikasi statistik ini ditujukan untuk memudahkan masyarakat dalam mengetahui perkembangan pembangunan di Kabupaten Musi Rawas.
Hal ini disampaikan langsung oleh Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Musi Rawas, Aidil Adha. Menurutnya, aplikasi berbasis Android tersebut digunakan untuk memudahkan masyarakat dalam melihat perkembangan wilayah Musi Rawas ke depan. Layanan ini akan lebih membantu apabila semua lapisan masyarakat sudah memiliki perangkat komunikasi penunjang yang canggih seperti smartphone dan tablet.
- PMI Banda Aceh rilis aplikasi 'Rumoh Pendonor' Kini pendonor dan masyarakat di Banda Aceh bisa mendapatkan informasi luas melalui aplikasi ini.
- Aplikasi digital canggih ini bantu petani raih untung lebih besar Menyajikan data-data penting sesuai karakteristik tiap-tiap lahan.
- Siapa tertarik ramaikan program Desa Broadband dari Kemkominfo? Kemkominfo mengajak Anda pengembang aplikasi lokal untuk berpartisipasi dan menempatkan aplikasi yang Anda buat ke dalam program Desa Broadband.
"Jika sudah ada perangkat komunikasi modern, masyarakat akan lebih mudah mengetahui segala kegiatan pemerintah daerah, termasuk lomba cipta menu makanan bergizi dan aman yang dilakukan para ibu-ibu Dharmawanita setempat beberapa waktu lalu, " ujar Aidil Adha, seperti yang disadur dari AntaraNews (23/4/2016).
Selain memudahkan pemantauan, masyarakat juga tak perlu hadir dalam suatu kegiatan. Jadi, jika ada masyarakat yang berhalangan hadir dalam suatu kegiatan, maka mereka tinggal mengakses acara tersebut melalui smartphone dan tablet. Bahkan, masyarakat juga dipersilakan untuk mendownload segala informasi pemerintah daerah di Kabupaten Musi Rawas, mulai dari angka kemiskinan, kondisi ekonomi masyarakat dan lain-lain.
Seperti yang telah direncanakan, aplikasi statistik dari BPS Musi Rawas akan segera rampung dalam dua minggu ke depan. Dengan begitu, bisa dipastikan bahwa bulan Mei, masyarakat Musi Rawas dan pengguna lainnya bisa membuka aplikasi tersebut di smartphone mereka masing-masing.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
HOW TO Selengkapnya >
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya