Siap rilis T6, Doogee tawarkan baterai 6.250mAh!

Siap rilis T6, Doogee tawarkan baterai 6.250mAh!

Techno.id - Saat ini, smartphone konvensional setidaknya telah dibekali dengan kapasitas baterai yang dapat bertahan hingga satu hari. Yang pasti, satu hari itu pun masih dapat berkurang cukup drastis jika digunakan sepenuhnya untuk data internet.

Hal inilah yang dijadikan inspirasi oleh Doogee, vendor smartphone asal Tiongkok dalam merilis Doogee T6. Ya, T6 bukanlah smartphone konvensional. Melainkan sebuah handset yang telah dibekali dengan baterai berkapasitas raksasa, 6.250mAh!

Siap rilis T6, Doogee tawarkan baterai 6.250mAh!

Melalui siaran pers yang diterima tim Techno.id, Rabu (21/10), Doogee mengklaim jika T6 sanggup bertahan hingga 101 hari. Jika dikalkulasikan ke dalam hitungan hari, maka klaim T6 sama dengan mampu bertahan setidaknya selama empat hari.

Siap rilis T6, Doogee tawarkan baterai 6.250mAh!

Yang membuat T6 lebih menarik, handset ini ternyata memiliki ketebalan bodi hanya sekitar 9,9 mm saja. Artinya, Doogee masih tetap mengutamakan desain di samping mengutamakan kepuasan pelanggan dari sisi kapasitas baterai yang tak umum ini.

Guna mengimbangi besarnya kapasitas baterai yang ditawarkan, kabar gembiranya, Doogee juga menghadirkan charger A2 yang diklaim dapat mengisi ulang daya lebih cepat. Sayangnya, Doogee masih enggan membocorkan harga handset yang bakal dirilis bulan November ini.

(brl/red)