Samsung Galaxy S7 Edge bertahan di dalam air lebih dari 16 jam
Samsung Galaxy S7 Edge dimasukkan toples berisi air selama 16 jam 36 menit.

Techno.id - Sejak diluncurkan, Samsung Galaxy S7 Edge memang diketahui memiliki kemampuan bertahan di dalam air. Samsung juga memamerkan kemampuan tersebut melalui iklan peluncuran Samsung Galaxy S7 Edge. Nah, dari situlah banyak kalangan yang mulai penasaran dengan kemampuan Samsung Galaxy S7 Edge saat bertahan di dalam air.
Salah satu YouTuber yang sangat penasaran dengan kemampuan Samsung Galaxy S7 Edge adalah Unbox Therapy. Dia sengaja melakukan percobaan dengan mencelupkan Samsung Galaxy S7 Edge (dalam keadaan menyala Always On) ke dalam toples yang berisi air.
Menurutnya tak apalah memasukkan Samsung Galaxy S7 Edge ke dalam air, toh smartphone tersebut sudah mengadopsi sertifikat IP68 yang membuatnya dapat bertahan di dalam air selama 30 menit dengan kedalaman hingga 1,5 meter.
Namun, tak seru kalau hanya melakukan percobaan yang biasa-biasa saja. Semua juga tahu, ini adalah smartphone terbaru buatan Samsung yang terkenal memiliki smartphone-smartphone terbaik. Jadi, Unbox Therapy mencoba mencelupkan dan membiarkan Samsung Galaxy S7 Edge di dalam air lebih lama.
Gilanya lagi, dia tidak menunggui percobaan tersebut. Unbox Therapy malah meninggalkan Samsung Galaxy S7 Edge hingga hampir seharian di dalam air. Barulah, keesokan harinya, smartphone tersebut diangkat dan dicek apakah masih beroperasi dengan normal.
Ternyata, setelah lebih dari 16 jam atau lebih tepatnya 16 jam 36 menit di dalam air, Samsung Galaxy S7 Edge tetap bisa digunakan seperti biasa. Bahkan, dia juga sempat membuka aplikasi-aplikasi untuk membuktikan bahwa smartphone tersebut masih berfungsi dengan baik.
Untuk lebih jelasnya, Anda bisa menyaksikan video Samsung Galaxy S7 Edge yang dicelupkan di dalam air berikut ini.
HAVE YOU READ THIS?
- Samsung Galaxy S7 dan iPhone 6S direndam air panas, salah satu rusak
- Apa yang terjadi saat Samsung Galaxy S7 dimasukkan mesin cuci?
- Berkemampuan tahan air, apakah Galaxy S7 bisa digunakan saat basah?
- 5 Masalah yang muncul pada Samsung Galaxy S7 dan cara mengatasinya
- Samsung Galaxy S7 Edge takkan bikin tangan Anda kepanasan
WHAT TO READ NEXT ?
-
LG G5 gunakan bahan aluminium alloy bukan plastik
GADGET 5 April 2016 20:00 -
Autofokus kamera DSLR Nikon macet, coba periksa 6 hal ini
GADGET 5 April 2016 18:00 -
Menyedihkan, teknologi dual kamera hanya untuk iPhone berukuran besar
GADGET 5 April 2016 15:00 -
Ini bocoran harga Meizu M3 Note serta jadwal rilisnya
GADGET 5 April 2016 09:00 -
Fitur simpel iOS yang belum diadopsi Android tercanggih sekalipun
GADGET 5 April 2016 06:00 -
Seperti inilah komputer yang pertama kali diproduksi massal
GADGET 5 April 2016 05:00 -
HoloLens berikan hal yang tak didapat dari VR headset lainnya
GADGET 4 April 2016 19:00 -
Layar horizontal Tesla Model 3 ternyata besutan LG
GADGET 4 April 2016 18:00 -
Microsoft tak berniat produksi 'Xbox 1.5'
GADGET 4 April 2016 16:00 -
Apa saja yang bakal dibawa ponsel-layar-lipat buatan Samsung?
GADGET 4 April 2016 15:00 -
Oppo F1 Plus, nama baru Oppo R9 di Indonesia
GADGET 4 April 2016 14:00 -
Printer 3D portabel ini bisa cetak benda dari smartphone
GADGET 4 April 2016 08:00 -
Samsung Galaxy S7 Edge takkan bikin tangan Anda kepanasan
GADGET 4 April 2016 05:00 -
Lenovo Vibe K4 Note laris manis di 6 e-commerce berbeda
GADGET 3 April 2016 21:00 -
Ingin layar Apple Watch menyala lebih lama, ikuti cara ini
GADGET 3 April 2016 20:00