Lenovo sebut pasar Jambi sangatlah potensial

Ilustrasi logo Lenovo © 2015 techno.id
Techno.id - Jambi dinobatkan sebagai wilayah dengan pasar paling potensial oleh produsen perangkat teknologi Lenovo. Bukan tanpa alasan Lenovo mengungkapkan demikian, pasalnya salah satu provinsi di pulau Sumatera tersebut dinilai memiliki tren positif penggunaan teknologi terlebih oleh kaum mudanya.
"Pangsa pasar Jambi tumbuh sebesar +4 poin dari tahun sebelumnya dan saat ini meraih pangsa pasar 7,3 persen. Artinya, pasar Jambi sangat potensial termasuk juga anak mudanya," jelas Rajesh Thadani, President Director Lenovo Indonesia seperti dikutip Techno.id dari Antara (26/11/15).
- Melesat, Lenovo duduki rangking 3 pasar smartphone Indonesia Kabar terbaru soal bisnis smartphone Lenovo diungkap Adrie R. Suhadi selaku Country Manager Lenovo Smartphone Indonesia.
- Lenovo: Pertumbuhan pasar teknologi Asia Tenggara sangat baik Mereka pun menyasar Malaysia dan Singapura untuk menegaskan posisi mereka di wilayah ASEAN.
- Lenovo klaim rajai pasar phablet 6 inci Luncurkan Phab dan Phab Plus, Lenovo klaim rajai pasar phablet 6 inci
Menurut Rajesh, kaum muda umumnya dikenal sangat paham teknologi dan senang mencari pengalaman baru. Selain itu, kaum muda juga memiliki keinginan besar untuk maju dan mewujudkan impiannya karena perangkat teknologi juga akan memainkan peran penting dalam mendukung upaya mereka untuk maju.
Oleh karena itu, Rajesh mengungkapkan jika pihaknya akan mulai mendorong kaum muda dan usia produktif di Jambi untuk mulai menggunakan perangkat teknologi terbaru yang diluncurkan Lenovo.
"Jadi mereka perlu membekali diri dengan perangkat esensial, memilih notebook atau PC yang sesuai dengan kebutuhannya yang harganya tentu terjangkau seperti produk-produk Lenovo," jelas Rajesh.
Lebih lanjut Rajesh mengungkapkan jika upaya mendorong pangsa pasar di Jambi akan dimulai dengan menggandeng tokoh muda sukses di sana untuk menginspirasi kaum muda. Dengan menggandeng tokoh inspiratif diharap kaum muda akan lebih tertarik menggunakan produk teknologi dari Lenovo.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
Intip laptop HP Envy x360 14-fa0888AU, si kecil gesit nan cantik yang bisa diandalkan
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?