ViewSonic rilis monitor hemat daya dan biaya

Monitor ViewSonic VA65 © 2015 ViewSonic
Techno.id - Belum puas dengan koleksi monitor LED seri VA65 yang telah dimiliki, ViewSonic baru-baru ini telah menambahkan enam unit monitor model terbaru yang diklaim ramah lingkungan. Tak hanya itu, ViewSonic juga mengklaim bahwa keenam monitor terbarunya juga 'ramah' biaya.
Melalui press release yang diterima tim Techno.id pada hari ini, Seri VA65 22 dan 24 inci ini telah memiliki sertifikat Energy Star 6.0 (standar internasional produk hemat daya) dari Environmental Protection Agency (EPA) AS dan Minimum Energy Performance Standards 6.0 (MEPS) dari Australia.
- ViewSonic VX2573: Monitor 25 inci yang siap lindungi kesehatan mata Adapun fitur lain dari monitor ini, yakni fitur rendah emisi EMI dan flicker-free.
- ViewSonic luncurkan monitor khusus para gamer! ViewSonic VX2209 dan VX2409, monitor mid-range gaming yang cocok digunakan oleh para gamer!
- ViewSonic tawarkan proyektor LightStream yang elegan dan cerdas ViewSonic menghadirkan jajaran proyektor LightStream terbaru dengan desain elegan dan teknologi yang cerdas.
Adapun fitur yang diusung di antaranya yakni seperti teknologi SuperClear Image Enhancement, Flicker-Free, Blue Light Filter, dan ViewMode. Keempat fitur ini dikatakan dapat melindungi dari kelelahan bahkan kerusakan mata, serta diklaim cocok bagi pengguna monitor dalam jangka waktu yang lama.
Seri VA65 juga memiliki sudut tampilan yang lebar dan lebih luas daripada monitor konvensional (panel TN) pada umumnya. Adapun sudut dari VA65 yakni dari 170/160 derajat ke 178/178 derajat yang dipermanis dengan sepasang speaker 2 watt berkualitas tinggi.
Bicara soal port, VA65 boleh jadi dilengkapi dengan pilihan input interface ganda, seperti HDMI dan D-Sub atau DVI dan D-Sub. Dengan kata lain, konektivitas untuk mengirimkan konten dari PC, laptop, set-up-box, Blu-ray DVD player, kamera digital, VCR dan konsol video game telah didukung oleh monitor ini.
"Monitor LCD ViewSonic telah banyak dipuji karena berbagai fitur dan teknologinya oleh konsumen secara global," ujar Max Hsu selaku PM Director ViewSonic untuk wilayah Asia Pasifik.
"Monitor kami secara khusus dirancang dengan teknologi yang hemat daya. Para konsumen juga dapat menikmati berbagai fitur produk dengan harga yang terjangkau melalui 'konsep hijau'," imbuhnya.
RECOMMENDED ARTICLE
- Nonton bareng lebih praktis dengan proyektor Full HD dari ViewSonic
- ViewSonic tambahkan VX2475Smhl-4K ke Jajaran Monitor Ultra HD
- ViewSonic dan GIGABYTE pamerkan hasil kolaborasi di Computex 2015
- ViewSonic hadirkan teknologi Electromagnetic Resonance Pen
- ViewSonic sediakan solusi digital signage yang lengkap untuk UKM
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
Intip laptop HP Envy x360 14-fa0888AU, si kecil gesit nan cantik yang bisa diandalkan
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?