U-Contest 'Rajanya' kontes online

Techno.id - Jika Anda senang mengikuti ajang kompetisi atau kontes yang dilakukan secara online maka Anda harus tahu startup U-Contest. Startup ini merupakan sebuah platform yang memungkinkan pengguna untuk mengikuti kontes online. Kontes yang dilakukan pada startup ini mendukung media video, gambar serta teks. Bahkan, kontes Nyong Nona Digital 2015 dihelat di startup ini.
Selain itu, seperti yang dilansir oleh TechinAsia.com, U-Contest merupakan salah satu peserta dari program akselerasi dengan tajuk Indigo Apprentice Award yang diselenggarakan oleh Telkom. Program ini merupakan sebuah apresiasi untuk mengembangkan dan mendorong startup-startup Indonesia yang memiliki prospek level nasional maupun global. Sehingga membuat startup lokal menjadi pemimpin dalam bisnis dunia digital.
Di samping itu, selain banyak menawarkan kontes online yang dimuat pada kontennya, U-Contest juga menawarkan Anda untuk membuat kontes untuk pengguna lainnya yang langsung bisa diakses pengguna lain dari startup ini. Bahkan untuk membuat suatu kontes pada startup ini, Anda tidak akan dikenakan biaya apapun. Cara kerjanya pun cukup mudah, Anda hanya perlu mengisi form yang telah disediakan dan mengikuti petunjuk yang dijelaskan pada website ini. Setelah itu, Anda bisa menentukan pemenang dari banyaknya vote yang dihasilkan.
Untuk Anda yang senang berkompetisi, di halaman website ini Anda bisa mencari informasi dari segala jenis kontes untuk Anda jajal. Bahkan banyak kontes yang menawarkan hadiah-hadiah yang menarik. Selain itu, website ini sudah tersedia untuk aplikasi mobile yang memudahkan Anda untuk update informasi terbaru tentang kontes yang diadakan di website ini.
Apakah Anda berminat mendapatkan hadiah-hadiah menarik yang ditawarkan website ini? Atau mungkin saja Anda bisa membuat kontes untuk menaikkan produk atau brand Anda pada website ini.
- Pertama di Indonesia, adu bakat via internet berhadiah Rp 1 miliar Tunjukkan bakat dapat hadiah
- Mau total uang Rp 1 miliar? Ikuti lomba adu kocak ini Juara untuk pengirim postingan ini berhak mendapatkan Rp 200 juta, Rp 90 juta untuk juara kedua, dan Rp 25 juta untuk peringkat ketiga.
- Ini cara singkat jadi jutawan di era internet, cukup modal tulisan Konsumsi konten online di Indonesia mengalami peningkatan sebanyak 61% pada tahun 2016.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua