Jangan kaget jika lagi mabar Free Fire tiba-tiba ada Habib Ja’far dalam game

Jangan kaget jika lagi mabar Free Fire tiba-tiba ada Habib Ja’far dalam game

Techno.id - Menjalani ibadah Puasa sebaiknya diisi dengan berbagai aktivitas positif yang mendukung ibadah itu sendiri. Ya contohnya perbanyak membaca kitab suci Al-Quran atau tadarus, mendengarkan tausiyah, atau beramal. Masih banyak kegiatan bersifat religi yang bisa kamu lakukan di bulan suci Ramadan ini.

Tapi bagaimana jika untuk mengisi waktu luang saat berpuasa dilakukan dengan bermain game? Main game nggak apa-apa, yang penting jangan lupa ibadah! ungkap Habib Jafar Husein Al Hadar.

Nah buat kamu para Survivorssebutan untuk pemain Free Firejangan kaget saat hendak bermain akan muncul pesan positif tentang ibadah. Saat loading screen baik sebelum maupun setelah permainan akan ada pesan dari Free Fire dan Habib Jafar, yaitu Mabar Gapapa, Ibadah Jangan Lupa!.

Pesan tersebut adalah program yang disajikan Garena Free Fire di bulan Ramadan dengan menggandeng Habib Jafar Husein Al Hadar dalam inisiatif Booyah Gak Lupa Ibadah. Program ini untuk menyuarakan pentingnya menjaga ibadah dan bermain game secara beriringan.

Jangan kaget jika lagi mabar Free Fire tiba-tibaada Habib Jafar dalam game

Sebagai bagian dari rangkaian event Booyah Ramadan ini, Free Fire akan turut menghadirkan berbagai item eksklusif, misi menarik, hingga berbagai interaksi spesial Ramadan yang tidak hanya mengajak bermain game, tetapi juga tetap menjalankan ibadah dan berbuat baik di bulan suci Ramadan.

Pesan serupa juga akan kamu temukan di dalam permainan, tepatnya di sejumlah lokasi billboard yang ada di dalam game. Untuk pesan di billboard ini, Free Fire bekerja sama dengan KOL Free Fire, yaitu Efwede dan Frontal Gaming.

Melalui kolaborasi ini, Garena Free Fire menjadi mobile game pertama yang mengajak pemainnya untuk tidak hanya menikmati keseruan bermain game, tetapi juga untuk tetap menjalankan kewajiban ibadah dan berbagi kebaikan di bulan Ramadan. Semoga ajakan inisiatif Free Fire bersama Habib Jafar ini dapat menjadi hal yang diterima dengan baik oleh para pemain game dan memotivasi semua pemain untuk Booyah, Tapi Gak Lupa Ibadah! kata Hans Saleh, Country Head Garena Indonesia.

Jangan kaget jika lagi mabar Free Fire tiba-tibaada Habib Jafar dalam game

-

Bersedekah lewat Booyah berbagi

Jangan kaget jika lagi mabar Free Fire tiba-tibaada Habib Jafar dalam game (Foto:YouTube Garena Free Fire)

Tidak hanya menyampaikan pesan tentang ibadah dan kebaikan, Free Fire juga mengajak para pemain untuk bersedekah secara langsung melalui Booyah Berbagi. Free Fire akan mengajak pemain mendonasikan Gold Voucher sebanyak-banyaknya di event ini.

Jika total donasi Gold Voucher bisa mencapai 10 juta voucher, Free Fire akan memberikan donasi melalui Benih Baik senilai Rp100 juta kepada para lansia di Panti Sosial. Event Booyah Berbagi akan tersedia di dalam game mulai 6 April hingga 13 April 2023.

Saya menyambut positif hadirnya kerja sama dengan Free Fire di dalam rangkaian Booyah Ramadan ini karena menjadi cara baru untuk menyebarkan pesan kebaikan, bahkan ajakan ibadah sedekah bersama melalui game! Untuk itu, saya mengajak para pemain Free Fire di mana pun untuk bisa ikut mendukung rangkaian Booyah Ramadan di Free Fire ini, ungkap Habib Jafar.

Banyak hadiah eksklusif Booyah Ramadan

Jangan kaget jika lagi mabar Free Fire tiba-tibaada Habib Jafar dalam game (Foto: Garena Free Fire)

Booyah Ramadan yang dimulai dari 23 Maret 2023 hingga 30 April 2023 menghadirkan serangkaian misi menarik untuk menemani Survivors menjalankan puasa Ramadan. Misi sahur misalnya, akan hadir secara khusus untuk menemani Survivors di waktu Sahur dengan menawarkan hadiah menarik, mulai dari Tas Ketupat, Blangkon, Tanjak Melayu, hingga Room Card gratis. Dalam waktu dekat Free Fire juga akan meluncurkan skin sepeda motor terbaru yang terinspirasi dari tren Tipe-X Trondol dengan paduan nuansa Ramadan.

Selain itu, akan ada juga skin spesial untuk senjata Katana yang bisa didapatkan Survivors dengan menyelesaikan misi mengumpulkan kartu Ramadan di dalam game. Puncak perayaan Booyah Ramadan akan hadir pada 8-9 April 2023 dengan segudang bundle, item, dan emote eksklusif yang hanya bisa didapatkan Survivors di Ramadan Booyah tahun ini.

(brl/red)