Digandeng asuransi kesehatan, Lintasarta mulai rambah pasar e-Health

Ilustrasi lintasarta © 2015 lintasarta.net
Techno.id - Penyedia layanan VSAT terbesar dan utama di Indonesia, Lintasarta resmi digandeng PT Asuransi Jiwa Central Asia Jaya (AJ CAR) sebagai partner dalam proyek bisnis solusi teknologi informasi untuk kesehatan (e-Health). Lintasarta dipercaya sebagai third party administrator atau TPA untuk layanan administrasi kesehatan, Owlexa Healthcare.
"Kerja sama ini membuktikan jika Lintasarta dipercaya oleh AJ CAR sebagai TPA untuk layanan administrasi kesehatan sehingga bisnis perusahaan tersebut kian berkembang," ujar Arya Damar, President Director Lintasarta seperti dilansir oleh Antara (13/11/15).
- Buktikan prestasi, Lintasarta jadi tiga besar terbaik dunia Nominasi tiga besar tersebut adalah Lintasarta dari Indonesia, NSSL Global dari Inggris, dan Elara dari Mexico.
- Layanan asuransi pun kini rambah ranah online Tren bisnis online yang kini kian berkembang pesat di Indonesia, membuat banyak layanan jasa asuransi pun beralih juga ke dunia online.
- Cara Jasa Raharja bertransformasi manajemen risiko lewat teknologi Meski fokus pada teknologi tetapi pengembangan SDM terus dilakukan
Lebih lanjut Arya mengungkapkan bahwa layanan e-Health yang digarap pihaknya ini memungkinkan peserta asuransi untuk melakukan eligibility dan payment, serta case monitoring. Selain itu, para peserta asuransi juga dapat melakukan verifikasi claim sampai dengan pembayaran administrasi kesehatan pada saat menggunakan fasilitas kesehatan di Penyedia Pelayanan Kesehatan (PPK).
Sementara itu, Freddy Thamrin, Direktur Utama AJ CAR mengatakan jika kerja sama dengan Lintasarta ini adalah langkah awal pihaknya untuk menjajaki kerja sama lainnya yang akan segera direalisasikan beberapa waktu ke depan.
"Semoga kerja sama ini terwujud sesuai dengan harapan dan Lintasarta dapat memberikan nilai tambah kepada CAR khususnya dalam memberikan layanan terbaik bagi nasabah CAR," ujar Freddy.
Sekadar informasi, Owlexa Healthcare saat ini sudah bekerja sama dengan lebih dari 1100 PPK di seluruh Indonesia. Berbekal kombinasi pengalaman di bidang teknologi informasi dan administrasi kesehatan, Owlexa Healthcare diharapkan dapat menjawab kebutuhan bisnis pelanggan untuk menjadi perusahaan yang lebih maju.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua