Tidak bisa di akses, website Revolusi Mental diakui diretas

Tidak bisa di akses, website Revolusi Mental diakui diretas

Techno.id - Sebelumnya, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK), Puan Maharani, tepatnya kemarin (24/08/15), baru saja meluncurkan situs revolusi mental www.revolusimental.go.id. Namun sayangnya, tidak lama setelah peluncuran situs tersebut tidak bisa diakses.

Hal ini tentu saja jadi perbicangan hangat di kalangan netizen. Apalagi terdengar kabar jika angggaran untuk website tersebut mencapai Rp 140 miliar.

Namun, kabar terbaru mengatakan jika situs tersebut tidak bisa diakses karena terjadi peretasan oleh orang yang tak bertanggung jawab.

Dilansir oleh Merdeka.com (26/08/15), hal ini diakui oleh pengelola situs yang juga pegawai di Kementerian PMK, Achmad Gunawan. Adanya dugaan peretasan di website yang baru diluncurkan itu, juga dibenarkan oleh Ketua Umum Indonesia Security Incident Response Team on Internet Infrastructure (ID-SIRTII), Rudi Lumanto.

"Iya, itu benar di-deface beberapa waktu peluncuran website tersebut," ujarnya dikutip dari Merdeka.com.

Namun, dirinya belum mengetahui darimana pihak yang meretas website yang berdomain www.revolusimental.go.id itu.

"Kita belum ikut menangani hal itu. Kalau dari kita menunggu permintaan dari pihak Kementerian PMK terlebih dahulu," kata Rudi.

Jika benar diretas, mungkin anggaran yang mencapai Rp 140 miliar tersebut tidak mampu membayar sistem keamanan website tersebut. Nah, bagaimana pendapat Anda?


(brl/red)