iMac, iPhone, iPad, apa maksud huruf "i" di sana?

Techno.id - Sebagai raksasa teknologi dunia, Apple telah sukses menelurkan beragam produk unggulan. Tak hanya mentereng di sisi fungsi dan fitur, produk buatan Apple juga didesain sedemikian rupa apiknya, sampai-sampai bisa memosisikan gadget sebagai salah satu simbol tren. Namun jika Anda sadari, mayoritas gadget yang diproduksi oleh Apple memiliki embel-embel huruf "i" di depannya. Apa maksudnya?
Semua ini berawal saat iMac menjalani debutnya di pasar teknologi tahun 1998 silam. Dalam periode waktu itu, Apple sedang bermitra dengan sebuah agensi periklanan yang berbasis di Los Angeles, bernama TBWAChiatDay. Nah, sebagai konsultan langkah bisnis Apple di industri teknologi, agensi tersebut pun menyarankan sebuah nama untuk disematkan di produk komputer desktop Apple tersebut. Ken Segall, yang bertanggung jawab untuk proyek tersebut, kemudian mengusulkan nama iMac.
- Ini arti tersembunyi huruf i pada produk Apple Huruf i pada produk Apple tersebut jadi sebuah landasan tentang pemikiran Steve Jobs pada penerapan teknologi di masa yang akan datang.
- Mengungkap arti dan alasan Apple menyematkan huruf “i” di iPhone, begini sejarahnya iPhone adalah komunikator internet
- Ulasan buku Steve Jobs oleh Walter Isaacson, mengungkap kehidupan Sang Visioner Buku "Steve Jobs" oleh Walter Isaacson adalah biografi mendalam yang mengungkap kehidupan, visi, dan warisan dari pendiri Apple, Steve Jobs.
"Sayalah orang yang memiliki ide 'i' (di iMac)," ungkap Ken pada BizJournals.
Definisi dari huruf "i" itu sendiri ternyata juga multi-tafsir. Ken mengungkap bahwa iMac adalah gabungan dari kata "internet" dan "Macintosh". Akan tetapi, ia juga menceritakan kalau huruf "i" tersebut ialah akronim dari individualitas dan inovasi.
Usut punya usut, CEO Apple saat itu, Steve Jobs, tak lantas menerima usulan Ken. Perlu dua kali kesempatan presentasi bagi Ken untuk meyakinkan Steve, yang saat itu menginginkan nama "MacMan".
Dewasa ini, usulan Ken itu masih dipakai oleh Apple. Alasannya sederhana, imbuhan "i" tersebut mengilustrasikan dengan baik ide dan prinsip kerja perusahaan teknologi yang berdiri tahun 1976 itu, yakni kesederhanaan.
“Apple telah menjadi besar, tanpa harus bertingkah seperti itu,” kata pengarang buku "Insanely Simple: The Obsession That Drives Apple’s Success" tersebut.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua