Pasca mendapat investor, Touchten janji hasilkan game-game berkualitas

Pasca mendapat investor, Touchten janji hasilkan game-game berkualitas

Techno.id - Dari Bandung, untuk dunia. Ya, itulah mimpi yang dimiliki Touchten Games, salah satu developer game seluler terkemuka di Tanah Air. Hebatnya, mereka kini selangkah demi selangkah mulai menapaki mimpi indah itu.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, Touchten baru saja mendapatkan suntikan dana dari Gree, Inc, sebuah perusahaan yang menjalani bisnis di sektor game, internet, dan media sosial asal Jepang. Investasi seri C yang diumumkan pada 7 Juli kemarin sekaligus mengulang kesuksesan mereka yang juga sempat menarik investor pada tahun 2011 dan 2013 silam.

Saat ditanya terkait dampak dari kerja sama dengan Gree, Johana Sarah, selaku Community Manager Touchten Games, memaparkan kalau hal itu sangat menguntungkan bagi Touchten sendiri.

"Dengan adanya Gree, mereka akan membantu kami dalam perihal peningkatan sistem operasi kerja, sehingga nantinya Touchten akan menjadi jauh lebih baik dan efektif lagi dari sebelumnya," ungkapnya pada tim Techno.id (14/07/15).

Tak hanya itu, Touchten, yang sudah berdiri sejak 2009, menjadi termotivasi untuk berbuat lebih di sektor yang mereka geluti dan ciintai ini. Mereka pun menetapkan standar yang tinggi pada cita-citanya, yakni go international.

"Gebrakan lain yang nantinya Touchten rencanakan adalah untuk bisa menghasilkan lebih banyak lagi game-game berkualitas yang nantinya bisa dinikmati oleh banyak orang, baik itu dari Indonesia maupun internasional," simpulnya.

(brl/red)