Xiaomi Book Pro 16 2022 resmi rilis, miliki layar OLED & bobot ringan

Xiaomi Book Pro 16 2022 resmi rilis, miliki layar OLED & bobot ringan

Techno.id - Xiaomi merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang teknologi. Menyediakan barang elektronik dengan kualitas unggulan namun memiliki harga bersaing adalah salah satu tujuan dari perusahaan asal China tersebut. Berbagai produk mulai dari ponsel pintar, aksesori, hingga peralatan rumah tangga sudah banyak dihadirkan untuk memenuhi kebutuhan pasar.

Belum lama ini Xiaomi kembali merilis produk anyar pada lini laptop tipis. Book Pro 16 2022 menjadi laptop anyar dengan spesifikasi mumpuni yang mampu menjalankan berbagai aplikasi berat dengan lancar dan mudah. Sebagai pembaru dari generasi sebelumnya, tentu Xiaomi membekali laptop ini dengan berbagai keunggulan serta fitur baru.

Layar dengan panel jempolan menjadi salah satu nilai jual dari Book Pro 16 2022 yang membuatnya patut untuk dilirik sebagai daily driver. Tidak hanya layar, keunggulan lain juga disematkan Xiaomi untuk memberikan kenyamanan maksimal dalam menggunakan Book Pro 16 2022.

Untuk membahas lebih lanjut mengenai laptop anyar tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (6/7), spesifikasi lengkap Xiaomi Book Pro 16 2022.

Spesifikasi Xiaomi Book Pro 16 2022

Xiaomi Book Pro 16 2022 resmi rilis, miliki layar OLED & bobot ringan

foto: mi.com

Book Pro 16 2022 merupakan salah satu laptop terbaru dari Xiaomi dengan tampilan simpel minimalis. Dua varian warna Grey dan Silver memberikan kesan clean yang sedap dipandang. Dimensi dari Book Pro 16 2022 sendiri berada di angka 356.45 x 243.76 x 14.9mm dengan bobot 1.8kg. Untuk ukuran laptop, bobot dibawah 2 kg merupakan angka yang kecil. Ringan dan tipis bisa mewakili desain dari Book Pro 16 2022 sebagai laptop bisnis premium.

Pada sektor dapur pacu, Book Pro 16 2022 dibekali dengan dua varian processor. Intel Core i7-1260P dan i5-1240P bisa dipilih sesuai kebutuhan. P series merupakan lini processor terbaru dari Intel yang memiliki performa tinggi. Hyper threading dengan angka 12 cores 16 threads memberikan dua processor monster ini kemampuan andal untuk menjalankan banyak aplikasi berat.

Xiaomi Book Pro 16 2022 resmi rilis, miliki layar OLED & bobot ringan

foto: mi.com

Sebagai laptop premium, tentu Xiaomi memberikan kartu grafis unggulan pada Book Pro 16 2022. NVIDIA GeForce RTX 2050 (4GB GDDR6) disematkan untuk menghasilkan tampilan dengan kualitas unggulan. Ray Tracing dan DLSS tentu bisa digunakan pada beberapa aplikasi yang sudah mendukung fitur tersebut. Tidak hanya dedicated, integrated Intel Iris Xe Graphics juga hadir sebagai kartu grafis tambahan yang bisa digunakan untuk menjalankan keperluan ringan.

Sebuah laptop tentu mengandalkan layar sebagai media penampil konten. Book Pro 16 2022 sudah dibekali layar dengan kualitas unggulan yang memiliki ukuran 16 inch 4K (3840 x 2400) OLED Super Retina, 16:10 aspect ratio, 170 wide viewing angle, 600nits, 60Hz refresh rate, 100 % DCI-P3 color gamut, dan TV Rheinland certificate.

Layar 16 inch tentunya bukan ukuran kecil untuk sebuah laptop. Menampilkan konten dengan berbagai kualitas gambar akan terasa nyaman dan lega berkat panel 4K dan layar OLED Super Retina yang disematkan. Tidak hanya sebatas nyaman dilihat, akurasi warna berkat 100 % DCI-P3 color gamut turut menyumbangkan ketajaman warna yang terlihat sama seperti objek aslinya.

Xiaomi Book Pro 16 2022 resmi rilis, miliki layar OLED & bobot ringan

foto: mi.com

Komponen lain yang tidak kalah penting adalah perpaduan RAM dan storage. Book Pro 16 2022 sudah dibekali kombinasi RAM dan storage yang cukup besar. Konfigurasi 16GB LPDDR5 5200MHz Dual Channel RAM dan 512GB PCIe 4.0 storage membuat laptop ini mampu menjalankan banyak aplikasi berat dengan lancar. Speed RAM yang sudah bermain di angka 5200MHz Dual Channel mendukung performa tinggi dari dua varian processor yang dibawakan.

Konfigurasi ini tentunya membuat Book Pro 16 2022 menjadi salah satu laptop andal yang bisa digunakan tidak hanya keperluan ringan, namun juga berat seperti bermain game, editing video, hingga pembuatan konten lainnya. Dukungan storage 512G juga hadir untuk memudahkan pengguna Book Pro 16 2022 dalam menyimpan banyak data penting dengan aman dan mudah.

Xiaomi Book Pro 16 2022 resmi rilis, miliki layar OLED & bobot ringan

foto: mi.com

Komponen lain yang tidak kalah penting adalah baterai. Dengan kapasitas 70Wh, baterai Book Pro 16 2022 diklaim bisa bertahan hingga 12 jam pemakaian. Dukungan 100W GaN power adapter yang tersedia dalam paket penjualan mampu memberikan kecepatan pengisian daya pada laptop ini. Xiaomi mengklaim, bahwa original adapter yang ada bisa mengisi daya 50% dalam 35 menit. Angka yang cukup fantastis mengingat kapasitas baterai yang ada termasuk besar.

Harga dari Book Pro 16 2022 akan dibanderol mulai dari 7399 atau jika dirupiahkan sekitar Rp 16,5 jutaan. Harga yang ditawarkan tentu sangat wajar mengingat spesifikasi tinggi yang digunakan pada laptop ini.


(brl/guf)