eSIM XL Axiata resmi hadir di Indonesia, ini cara beralih dari kartu perdana fisik dan membelinya

eSIM XL Axiata resmi hadir di Indonesia, ini cara beralih dari kartu perdana fisik dan membelinya

Techno.id - Operator seluler XL secara resmi menghadirkan eSIM (embedded SIM) ke pasar gadget Tanah Air. Sebagai informasi, eSIM adalah singkatan dari embedded SIM, yang artinya SIM card terintegrasi secara elektronik pada perangkat seperti smartphone, tablet, smartwatch, atau perangkat IoT. Berbeda dengan SIM card fisik yang harus dipasang pada slot SIM pada perangkat, eSIM disematkan langsung pada perangkat elektronik tersebut, dan dapat diprogram untuk mengakses jaringan seluler tertentu.

Secara lebih singkat, eSIM tidak membutuhkan kartu SIM fisik untuk dapat terhubung ke layanan operator seluler. Layanan dari operator seluler bakal langsung teraktivasi di eSIM tanpa membutuhkan kartu SIM fisik.

Berkat dari penjelasan tersebut, pihak XL memberikan penjelasan kelebihan menggunakan eSIM. Melansir dari laman resmi XL, eSIM XL mampu mempercepat proses pembelian nomor XL. Artinya pengguna tak perlu repot-repot datang ke konter HP terdekat untuk mendapatkan kartu fisik. Selain itu, keuntungan lain adalah para pengguna iPhone yang didukung eSIM dapat menggunakan dua SIM sekaligus, yaitu satu SIM perdana fisik satunya lagi adalah eSIM.

Pihak XL juga mengklaim bahwa pengguna eSIM akan mendapatkan bonus kuota lebih besar, dan masa aktif lebih panjang. Nah, bagi kamu yang ingin mendapatkan eSIM XL, berikut techno.id pada Rabu (29/3) menyajikan cara beralih dan mendapatkan eSIM XL.

Cara mendapatkan eSIM XL.

eSIM XL Axiata resmi hadir di Indonesia, ini cara beralih dari kartu perdana fisik dan membelinya

foto: Xl.co.id

Bagi pengguna baru.

Bagi kamu pengguna baru, atau belum memiliki nomor XL, eSIM XL sebelumnya, bisa membeli secara online. Namun saat ini hanya berlaku untuk nomor XL prabayar dengan harga mulai Rp 30.000 hingga Rp 60.000. Tentu harga tersebut sudah termasuk dengan kuota internet. Berikut rinciannya:

- eSIM XL dengan kuota Xtra Combo Flex M 74 GB: Rp 30.000
- eSIM XL dengan kuota Xtra Combo Flex L 114 GB: Rp 40.000
- eSIM XL dengan kuota Xtra Combo Flex XL 166 GB: Rp 60.000

Berikut langkah-langkah bisa kamu tempuh untuk mendapatkan eSIM XL:

1. Kunjungi laman ini https://store.xl.co.id/ dan pilih menu Pesan Kartu Perdana.
2. Setelah itu, pilih tipe nomor perdana eSIM.
3. Pilih jenis eSIM XL dengan penawaran kuota internet yang sesuai kebutuhan.
4. Kemudian, klik opsi Lanjutkan.
5. Pilih nomor eSIM XL yang ingin dibeli dan klik opsi Lanjutkan lagi. '
6. Isi data diri seperti nama lengkap dan alamat e-mail.
7. Selesaikan pembelian eSIM XL dengan membayar melalui virtual account BCA.
8. Nomor eSIM XL bakal dikirim ke alamat email kamu setelah pembayaran berhasil.


eSIM XL Axiata resmi hadir di Indonesia, ini cara beralih dari kartu perdana fisik dan membelinya

Cara mendapatkan eSIM XL

Bagi pengguna lama.

Bagi kamu pengguna nomor XL lama, atau yang telah memakai nomor XL, bisa mengganti kartu fisiknya ke eSIM XL dengan mengunjungi beberapa XL center yang tersebar di beberapa daerah Indonesia. Berikut data sebaran XL Center:

- XL Center Sunset Road (Denpasar, Bali)
- Xplor Lippo Karawaci (Bencongan, Banten)
- Xplor Bintaro Xchange (Tangerang Selatan, Banten)
- XL Center Yogyakarta (Yogyakarta, DI Yogyakarta)
- Xplor Central Park (Jakarta Barat, DKI Jakarta)
- Xplor Puri Indah Mall (Jakarta Barat, DKI Jakarta)
- Xplor Grand Indonesia (Jakarta Pusat, DKI Jakarta)
- Xplor Roxy (Jakarta Pusat, DKI Jakarta)
- XL Center Ciputra World (Jakarta Selatan, DKI Jakarta)
- XL Center Pondok Indah Mall 2 (Jakarta Selatan, DKI Jakarta)
- Xplor Axiata Tower (Jakarta Selatan, DKI Jakarta)
- XL Center Pemuda (Jakarta Timur, DKI Jakarta)
- XL Center Sunter (Jakarta Utara, DKI Jakarta)
- Xplor Kelapa Gading (Jakarta Utara, DKI Jakarta)
- XL Center Martadinata BDG (Bandung, Jawa Barat)
- XL Center Bekasi (Bekasi, Jawa Barat)
- XL Center Sudirman Bogor (Bogor, Jawa Barat)
- XL Center Cirebon 2 (Cirebon, Jawa Barat)
- XL Center Semarang (Semarang, Jawa Tengah)
- XL Center Margorejo (Surabaya, Jawa Timur)
- XL Center Banjarmasin (Banjarmasin, Kalimantan Selatan)
- XL Center Batam (Batam, Kepulauan Riau)
- Xplor Epicentrum Mall Mataram (Mataram, Nusa Tenggara Barat)
- XL Center Grhaxl Pekanbaru (Pekanbaru, Riau)
- XL Center Pettarani (Makassar, Sulawesi Selatan)
- XL Center Palembang (Palembang, Sumatera Selatan)
- XL Center Diponegoro (Medan, Sumatera Utara)

Kamu bisa datang ke XL Center yang telah disebutkan, sebab tidak semua XL Center dapat melayani pergantian dari kartu fisik ke eSIM.

Smartphone mendukung eSIM XL Axiata.

eSIM XL Axiata resmi hadir di Indonesia, ini cara beralih dari kartu perdana fisik dan membelinya

foto: Xl.co.id

Agar dapat menikmati layanan eSIM dari operator XL, pengguna bisa memastikan bahwa perangkat yang digunakan resmi dibeli di Tanah Air. Jangan berharap kamu bisa menikmati layanan jika ponsel kamu hasil dari Black Market maupun dibeli dari luar negeri.

Berikut daftar perangkat gadget yang mendukung layanan eSIM XL Axiata:

Apple

- iPhone 14
- iPhone 14 Plus
- iPhone 14 Pro
- iPhone 14 Pro Max
- iPhone 13
- iPhone 13 Mini
- iPhone 13 Pro
- iPhone 13 Pro Max
- iPhone 12
- iPhone 12 Mini
- iPhone 12 Pro
- iPhone 12 Pro Max
- iPhone 11
- iPhone 11 Pro
- iPhone 11 Pro Max
- iPhone SE 2020
- iPhone SE 2022
- iPhone XR
- iPhone XS
- iPhone XS Max
- iPad 7
- iPad Air 3
- iPad Air 4
- iPad Mini 5
- iPad Pro (11 inci)
- iPad Pro 2 (11 inci)
- iPad Pro 3 (12,9 inci)
- iPad Pro 3 (12,9 inci)

Samsung

- Galaxy S23
- Galaxy S23 Ultra
- Galaxy S23+
- Galaxy S22
- Galaxy S22+
- Galaxy S22 Ultra
- Galaxy S21
- Galaxy S21+
- Galaxy S21 Ultra
- Galaxy S20
- Galaxy S20+
- Galaxy S20 Ultra
- Galaxy Note 20
- Galaxy Note 20
- Ultra Galaxy Z Flip
- Galaxy Z Flip 3
- Galaxy Z Flip 4
- Galaxy Z Fold
- Galaxy Z Fold 2
- Galaxy Z Fold 3
- Galaxy Z Fold 4
- Galaxy Watch4 Classic LTE
- Galaxy Watch4 LTE

Google Pixel

- Google Pixel 3
- Google Pixel 3 XL
- Google Pixel 3A
- Google Pixel 3A XL
- Google Pixel 4
- Google Pixel 4 XL
- Google Pixel 4a
- Google Pixel 4a 5G
- Google Pixel 5
- Google Pixel 6
- Google Pixel 6 Pro
- Google Pixel 7
- Google Pixel 7 Pro

Huawei

- Huawei P40
- Huawei P40 Pro
- Huawei Mate 40 Pro

Motorola

- Motorola Razr 2019

Microsoft Surface

- Microsoft Surface
- Duo Microsoft Surface Pro X

Oppo

- Oppo Find X5 Pro

Itulah beberapa penjelasan terkait bagaimana cara mendapatkan sebuah eSIM dari XL Axiata. Selain itu, sudah tersedia juga daftar HP yang dapat mendukung eSIM Xl serta tempat dimana kamu bisa menukarkan SIM fisikmu ke eSIM yang baru.

(brl/guf)