Cara menonaktifkan layanan 5G agar tidak menghabiskan baterai ponsel

Cara menonaktifkan layanan 5G agar tidak menghabiskan baterai ponsel

Techno.id - Ponsel 5G menjadi lebih umum akhir-akhir ini. Teknologi jaringan yang lebih baru ini kerap menjadi pertimbangan penting bagi sebagian orang untuk memiliki perangkat 5G.

Namun yang perlu diingat, konektivitas 5G dapat menghabiskan daya baterai lebih cepat. Sebab, layanan jaringan yang lebih cepat akan membutuhkan lebih banyak energi.

Selain itu ada juga masalah sinyal yang tidak merata. Ponsel akan menggunakan banyak sumber daya untuk menemukan sinyal ketika tidak tersedia.

Cara menonaktifkan layanan 5G agar tidak menghabiskan baterai ponsel foto: freepik/wirestock

Apalagi saat ini di Indonesia jaringan 5G masih belum berkembang pesat, kemungkinan besar layanan 5G di daerah kamu buruk. Itu artinya ponsel kamu akan bekerja 'lembur' untuk mendapatkan koneksi 5G.

Sementara panggilan dan SMS saat ini masih berjalan melalui jaringan 3G atau 4G. Jadi layanan 5G hanya untuk menjalankan data. Artinya, meskipun terhubung ke 5G, ponsel kamu juga terhubung ke jaringan lain agar semuanya tetap berfungsi.

Jalan terbaik untuk mengatasinya adalah dengan mematikan 5G. Meskipun kamu memiliki koneksi 5G yang sangat baik di tempat kamu tinggal, mungkin kamu tidak terlalu membutuhkan kecepatan 5G. Sehingga layanan 4G LTE sudah cukup baik untuk penggunaan biasa.

Cara mematikan 5G di Android

Cara menonaktifkan layanan 5G agar tidak menghabiskan baterai ponsel foto: freepik

1. Buka Pengaturan.

2. Masuk ke Jaringan & internet.

3. Di bawah SIM, pilih SIM kamu.

4. Ketuk Jenis jaringan yang disukai.

5. Pilih LTE atau apa pun yang kamu inginkan.

Cara mematikan 5G di iPhone

Cara menonaktifkan layanan 5G agar tidak menghabiskan baterai ponsel foto: freepik

1. Luncurkan aplikasi Pengaturan.

2. Masuk ke Selular.

3. Di bawah SIM, pilih SIM utama kamu.

4. Ketuk Suara & Data.

5. Pilih LTE.

(brl/red)