Cara mengetahui laptop memiliki fitur Bluetooth, gunakan device manager

Cara mengetahui laptop memiliki fitur Bluetooth, gunakan device manager

Techno.id - Laptop saat ini menjadi perangkat yang diandalkan untuk bekerja dan mencari hiburan. Karena itu fitur dan teknologi yang disematkan di laptop menjadi sangat penting. Salah satu fitur yang dibutuhkan saat ini adalah Bluetooth.

Namun tidak semua pengguna memanfaatkan Bluetooth pada laptop mereka. Bahkan beberapa produsen laptop saat ini mulai menghapus fitur ini dari laptop jenis tertentu.

Padahal Bluetooth sangat berfungsi untuk mengirim dan menerima file dari perangkat lain. Fitur ini sangat berguna ketika kamu tidak ingin mentransfer file antar perangkat menggunakan kabel.

Berikut techno.id sajikan mengenai cara memeriksa apakah laptop kamu memiliki fitur Bluetooth atau tidak

1. Periksa casing laptop

Beberapa produsen laptop terkadang memberikan simbol pada bagian casing dengan logo atau keterangan mengenai keberadaan Bluetooth. Jika kamu tidak menemukan tanda-tanda eksternal Bluetooth, bukan berarti laptop tidak memiliki fungsi ini. Kamu pasti harus menggali lebih dalam laptop untuk mencari tahu.

2. Periksa spesifikasi laptop di Google

Cara yang cukup mudah untuk mengetahui laptop memiliki fitur Bluetooth adalah dengan memeriksanya di Google. Masukkan nama dan seri laptop di kolom pencarian. Daftar spesifikasi akan muncul dan kamu tinggal memeriksa ketersediaan fitur Bluetooth.

3. Periksa menggunakan device manager

Cara mengetahui laptop memiliki fitur Bluetooth, gunakan device manager foto : winpoin

Kamu bisa menggunakan Device Manager di laptop untuk memeriksa keberadaan Bluetooth.

- Untuk laptop Windows 7/Vista: Klik Start dan ketik Device Manager di kotak pencarian

- Untuk laptop Windows 8: Tekan ikon Win + X dan pilih Device Manager

- Untuk laptop Windows 10: Tekan ikon Win + X dan pilih Device Manager.

Setelah Device Manager muncul, cukup cari entri Bluetooth. Untuk mengaktifkan Bluetpooth, kamu cukup pilih Enable. Kamu juga bisa men-download driver terlebih dahulu sesuai dengan seri Bluetooth yang tercantum.

Jika kamu tidak menemukan Bluetooth di Device Manager, tidak perlu panik. Kamu bisa mencoba mencari kembali ke bagian Network lalu Network Adapters. Carilah artikel yang mengandung kata Bluetooth. Jika kamu menemukannya, berarti laptop tersebut memiliki bluetooth. Mudah bukan?

Magang : Zadun Naja

(brl/red)