Ini penampakan dompet paling 'pintar' di dunia saat ini

Techno.id - Di dunia ini baik pria maupun wanita sebagian besar pasti pernah mengalami musibah kehilangan dompet. Musibah ini terjadi sangat alamiah karena manusia tidak pernah luput dari lupa, yaitu suatu proses di mana seseorang akan kehilangan ingatan dalam jangka pendek. Salah satu kelemahan manusia inilah yang sedang diminimalisir oleh Woolet.co dengan menciptakan sebuah 'dompet pintar'.
Dompet pintar yang dinamai Woolet adalah sebuah dompet dengan alat pelacak (built-in distrance tracker) yang dapat disinkronisasikan dengan berbagai jenis smartphone yang menggunakan platform iOS dan Android, sehingga smartphone yang telah tersinkronisasi dapat melacak keberadaan Woolet di mana pun dan kapan pun saat diinginkan. Begitu pun sebaliknya, Woolet juga dapat melacak keberadaan smartphone yang telah tersinkronisasi.
Bicara soal desain, Woolet tampaknya hanya mengincar konsumen pria. Hal ini dapat dilihat dari Woolet yang berbahan dasar kulit dan berwarna maskulin. Tak hanya itu, desain ramping dengan tebal hanya sekitar 9,9 mm saja juga menjadi faktor andalan untuk membuat konsumen pria dapat merasa ringan dan nyaman saat membawa. Di samping itu, dompet ini juga memiliki ruang yang cukup untuk menyimpan berbagai jenis mata uang.
Dari sisi elektronik, Wooet menggunakan konektivitas Bluetooth Smart serta dibekali dengan baterai rechargeable. Sedangkan dari sisi kompatibilitas, Woolet mendukung smartphone dengan platform iOS (minimal iPhone 4S) dan segala perangkat Android yang telah mendukung Bluetooth 4.0 dan 4.1.
Woolet warna hitam dibanderol di kisaran harga Rp. 1,3 juta. Sedangkan warna coklat dibanderol di kisaran Rp. 1,5 juta. Untuk informasi lebih lanjut mengenai daftar paket, aksesoris, dan pemesanan, Anda dapat mengunjungi halaman Kickstarter.com.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
15 Prompt ChatGPT untuk menyusun abstrak skripsi dalam bahasa Inggris, hasilnya memuaskan
-
15 Template prompt ChatGPT untuk menghitung HPP (Harga Pokok Produksi) secara kasar, ternyata gampang
-
10 Pengaturan setting di Android untuk jaga anak dari konten negatif internet, ini cara aktifkannya
-
Cara mudah cek iPhone bekas terbaru 2025, jangan sampai tertipu dengan harga murah malah dapat zonk
-
Gimbal HP anti goyang cuma modal pipa PVC bekas? Ini cara bikinnya terbaru yang murah
TECHPEDIA
-
5 Tanggal Steam Sale paling populer yang termurah, game harga ratusan ribu bisa dapat diskon 90%
-
Intip canggihnya Galaxy S25 Edge, bodinya bakal cuma setebal biji beras?
-
Tinggal diajak ngobrol, chatbot AI punya Netflix ini bisa kasih rekomendasi film yang asyik
-
Skype berhenti beroperasi setelah lebih dari 20 tahun, ganti jadi produknya Microsoft yang satu ini
-
Apa itu pindai mata dan World Coin, ternyata berbahaya bagi data pribadi pengguna
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
9 Aplikasi terbaru 2025 ubah gambar jadi tulisan pakai smartphone, tinggal foto langsung jadi
-
11 Aplikasi ramalan cuaca di Android dan iPhone terbaru di 2025, akurat dan gampang memahaminya
-
Realme pamer teaser HP dengan baterai 10.000 mAh, bakal tipis atau segede batu bata?
-
Intip laptop HP Envy x360 14-fa0888AU, si kecil gesit nan cantik yang bisa diandalkan