Awair bagaikan "polisi" udara yang memantau kualitas udara di rumah

Awair bagaikan "polisi" udara yang memantau kualitas udara di rumah

Techno.id - Kualitas udara merupakan salah satu aspek yang perlu diperhatikan untuk menghadirkan rumah yang sehat. Namun, banyak yang tidak menyadari bahwa udara itu memiliki peranan penting dalam kesehatan pernapasan. Untungnya, telah hadir sebuah peralatan yang bisa mendeteksi seberapa baik kualitas udara di rumah maupun di kantor.

Awair adalah perangkat yang terlihat seperti speaker yang berfungsi untuk mendeteksi udara di dalam ruangan. Alat yang digagas oleh Bitfinder ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas udara di rumah. Tak hanya itu, Awair juga mampu memantau kelembaban dan suhu serta senyawa seperti organik volatil, karbondioksida, dan debu.

Penampilan Awair cukup simpel berbentuk kotak persegi panjang dengan ornamen lubang-lubang kecil mirip tampilan speaker. Anda bisa menempatkan Awair di ruang keluarga, kamar, dapur dan lain-lain.

Menariknya, alat ini juga memiliki peran layaknya perangkat smart home. Awair bisa dihubungkan atau dikombinasikan dengan perangkat lain seperti pembersih udara dan humidifier. Bahkan, Awair juga bisa dipantau menggunakan smartphone Android dan iOS melalui jaringan Wi-Fi, seperti dilansir SlashGear (29/5/15).

Kalau Anda berminat menggunakan Awair di rumah, Anda bisa memesannya mulai dari sekarang dengan harga sekitar Rp 1,9 juta. Namun, bila Anda membeli Awair ketika waktu peluncurannya pada musim gugur, maka harganya akan naik menjadi Rp 2,6 juta.

(brl/red)