Flash disk terbaru SanDisk tawarkan kecepatan hingga 150MB per detik

SanDisk Ultra Flair USB 3.0 © 2015 sandisk.com
Techno.id - Hari ini, SanDisk sebagai salah satu pemimpin global dalam solusi penyimpanan flash, meluncurkan flash disk SanDisk Ultra Flair USB 3.0. Flash disk yang diperkenalkan dalam balutan aluminium ini menyediakan kapasitas mulai 16GB hingga 128GB.
Selain itu, SanDisk Ultra Flair USB 3.0 juga menawarkan kecepatan yang luar biasa. Flash disk ini diklaim mampu membaca file dengan kecepatan hingga 150MB per detik. Bahkan, pengguna yang ingin memindahkan sebuah film berdurasi utuh, hanya membutuhkan waktu kurang dari 30 detik.
- Fit Ultra: Flash disk mungil berkapasitas jumbo dari SanDisk Ultra Fit, flash disk berukuran kecil dari SanDisk yang memiliki kapasitas penyimpanan hingga 128GB
- Flash disk HyperX Savage punya kecepatan 350MB per detik HyperX Savage mempunyai kecepatan baca data hingga 350MB per detik dan kecepatan tulis data hingga 250MB per detik.
- Samsung luncurkan 2 flash drive USB berkapasitas 512GB, transfer video 4K 3GB ke laptop cuma 10 detik Kedua flash drive ini bisa mentimpan lebih banyak data
Kecepatan tersebut berasal dari drive USB 3.0. Pasalnya, dengan adanya teknologi USB 3.0, flask disk ini dapat mentransfer foto beresolusi tinggi serta video 15 kali lebih cepat dibandingkan drive USB 2.0. Jadi, Anda tak perlu menunggu lama ketika mengirimkan sebuah video atau foto-foto ke komputer dan laptop.
“Sebagai pemimpin dalam industri penyimpanan flash, tujuan SanDisk adalah untuk terus menciptakan dan menyediakan produk yang dapat diandalkan. Flash Drive SanDisk Ultra Flair USB 3.0 dirancang untuk menyediakan solusi penyimpanan bagi mereka yang membutuhkan drive berkecepatan tinggi serta untuk mentransfer foto resolusi tinggi, video dan file berukuran besar lainnya yang mereka miliki tanpa kesulitan," kata Idris Effendi, Country Manager Indonesia, SanDisk Corporation.
Kelebihan flash disk SanDisk tak berhenti sampai di situ. SanDisk Ultra Flair juga mengadopsi fitur SanDisk SecureAccess™3 yang dapat digunakan untuk menjaga file-file pribadi tetap aman. Nantinya, file-file tersebut akan diamankan menggunakan password dan enkripsi 128-bit. Tak hanya itu, pelanggan juga disediakan software RescuePro selama satu tahun untuk memulihkan file-file yang hilang atau corrupted.
Jika Anda berminat membawanya pulang, maka Anda dapat membeli SanDisk Ultra Flair pada kuartal ini dengan harga masing-masing Rp 119.000 untuk kapasitas 16GB, Rp 219.000 untuk kapasitas 32GB, Rp 429.000 untuk kapasitas 64GB dan Rp 849,000 untuk kapasitas 128GB.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta