DJI perkenalkan mikrofon nirkabel omnidirectional, DJI Mic 2 yang dibekali fitur anti kebisingan

foto: dji.com/erajaya
Techno.id - DJI belum lama ini memperkenalkan mikrofon nirkabel omnidirectional, DJI Mic 2. Perangkat ini merupakan pembaruan dari pendahulunya. Perangkat ini mampu merekam sendiri, terhubung secara nirkabel ke perangkat yang kompatibel, atau dicolokkan langsung ke kamera atau komputer mana pun dengan soket mikrofon.
DJI Mic 2 di atas kertas sebagai alat yang sangat serbaguna untuk merekam audio dalam berbagai skenario. Perubahan yang paling mencolok pada DJI Mic 2 dari pendahulunya adalah tombol kombinasi wheel slash sebagai alternatif kontrol layar sentuh untuk menavigasi menu dan mengubah pengaturan.
- 4 Kecanggihan drone portable ini bisa abadikan momen saat liburan Bikin liburanmu makin seru nih.
- DJI RS 3 resmi rilis, ini spesifikasi lengkap dan harganya DJI RS 3 cocok untuk merekam video dengan stabil.
- DJI luncurkan dua kamera built-in khusus drone Produsen drone terbesar di dunia, DJI baru saja meluncurkan dua kamera built-in terbarunya yang khusus dirancang untuk Inspire Drone.
Perangkat ini sudah dibekali panel layar sentuh OLED 1,1 inci yang cantik, responsif dan cerah. DJI Mic 2 kini hadir dalam warna shadow black atau pearl white, yang membantunya lebih cocok dengan pilihan mode yang berbeda. Salah satu peningkatan di DJI Mic 2 adalah penyertaan penghambat kebisingan angin baru.
Kunci daya tarik DJI Mic 2, terutama untuk perekaman audio yang lebih serius dan profesional, adalah penyertaan kemampuan float 32-bit. Selain itu perangkat ini juga sudah dibekali fitur peredam bising. DJI Mic 2 menawarkan jarak perekaman hingg 250m tanpa kabel, sangat cocok untuk berbagai kebutuhan skenario seperti streaming langsung, perekaman studio, dan perekaman luar ruangan.
Fitur lain yang tak kalah menarik adalah masa pakai baterai. Pemancar dan penerima masing-masing memiliki masa pakai baterai 6 jam. Selain itu, casing pengisi daya yang disertakan dengan DJI Mic 2 memperpanjang waktu ini hingga 18 jam.
Perangkat ini bisa dihubungkan dengan mudah ke DJI Osmo Action 4, DJI Osmo Pocket 3 dan smartphone melalui koneksi bluetooth, termasuk juga melalui koneksi USB-C, Lightning Adapter dan 3.5mm TRS analog output.
Intinya, DJI Mic 2 memungkinkan pengguna untuk merekam audio secara jernih dalam berbagai situasi berkat kemampuan untuk merekam secara omnidirectional serta didukung oleh teknologi intelligent noisecancelling untuk meredam gangguan dari kebisingan di sekitar. Desain produk yang minimalis serta estetik juga dilengkapi kait pengunci untuk mengurangi kemungkinan terjatuh secara tidak sengaja.
Solusi perekaman yang ditawarkan DJI Mic 2 memungkinkan pengguna untuk segera merekam kapan pun dan dimana pun, hanya dengan membuka charging case.
Harga dan ketersediaan
Di Indonesia perangkat ini bisa didapat melalui Erajaya Active Lifestyle dengan penawaran sejumlah opsi paket pembelian, yakni DJI Mic 2 (2TX + 1RX + Charging Case) senilai Rp5.200.000 dan DJI Mic 2 (1TX + 1 RX) dengan harga Rp3.350.000.
RECOMMENDED ARTICLE
- Video gamer sangat berisiko mengalami gangguan pendengaran permanen dan tinitus, ini penyebabnya
- 5 Tips ampuh mengatasi masalah suara speaker smartphone yang hilang
- 3 Cara mudah mengatur volume tanpa tombol di perangkat Android, bisa gunakan asisten suara
- Cara mudah mengeringkan TWS yang basah, jangan sambungkan ke sumber daya
- Cara membersihkan earbud dan ear tips dengan aman, dapat menghindari infeksi pada telinga
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta