PT SGI dipercaya Telkom untuk pembangunan Luwuk Tutuyan Cable System

Ilustrasi Pembangunan optic fiber bawah laut © popsci.com
Techno.id - PT Sarana Global Indonesia (SGI) dipercaya Telkom untuk pembangunan Luwuk Tutuyan Cable System (LTCS). Seperti yang dilansir dari Merdeka.com (04/05/15), SGI saat ini tengah menggarap LTCS dengan panjang 345 km yang menghubungkan Sulawesi Timur dan Sulawesi Utara. Pembangunan Luwuk Tutuyan Cable System ini merupakan bagian dari Indonesia Digital Network di mana Telkom ingin menghubungkan seluruh Indonesia dengan jaringan infrastruktur serat kabel optik.
"Kami dipercaya kembali oleh Telkom untuk menggelar kabel laut LTCS membentang sepanjang 345 kilometer melewati bawah laut hingga mencapai kedalaman 3.000 meter, menembus Laut Maluku," ungkap CEO PT SGI, Chandra Arie dikutip dari Merdeka.com (04/05/15).
- Ingin internet cepat Telkom bangun jaringan kabel optik bawah laut Sudah saatnya Indonesia bisa menikmati internet cepat, sehingga membantu masyarakat untuk melakukan komunikasi lancar dan cepat.
- Telkom selesaikan gangguan jaringan kabel optik di Papua Dengan perbaikan ini, satelit dikembalikan menjadi sistem cadangan.
- Telkomsel klaim jaringan di perairan Sarmi sudah kembali normal Gangguan yang sempat dialami oleh pengguna Telkomsel di Sulawesi, Maluku, dan Papua beberapa waktu lalu kini diklaim telah selesai diperbaiki.
Lebih jelasnya, Chandra mengatakan jika penggelaran kabel bawah laut ini menggunakan kabel Submarine Optical Cable G.654 Light Weight Protected (LWP), tipe: Single Armor (SA) dan Double Armor (DA) yang terdiri atas enam (6) pasang fiber. Kemudian, dalam pengerjaannya, PT SGI melakukan pekerjaan meliputi pekerjaan Shore-end, yaitu dari kawasan pantai Luwuk, sebelum kabel masuk ke bawah laut. Lalu, masuk kedalamam laut hingga mencapai 3.000 meter.
Di kawasan pantai Tutuyan, kembali PT SGI bertugas menanam kabel fiber optic sekitar 7.500 meter sebelum daratan untuk kemudian dihubungkan ke STO milik Telkom di Tutuyan.
Kabarnya, investasi jasa penggelaran kabel laut ini mencapai lebih Rp. 100 miliar dan target pekerjaan akan selesai pada Juni 2015. Dengan begitu, Telkom benar-benar mewujudkan komitmennya untuk menggelar jaringan infrastruktur serat kabel optik yang membentang dari Sabang sampai Merauke.
Sebelumnya, Telkom telah membangun infrastruktur kabel serat optik sepanjang 76,700 km dari Aceh hingga Papua termasuk Sulawesi Maluku Papua Cable System (SMPCS) yang direncanakan akan diresmikan pada awal Mei 2015.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua