Megaxus gelar kejuaraan dunia games Counter Strike Online di Indonesia
Techno.id - PT Megaxus Infotech dikabarkan akan menggelar Counter-Strike Online World Championship 2015 untuk pertama kalinya di Indonesia. Acara ini akan digelar pada tanggal 4-8 November 2015 di Mal Kota Kasablanka, Jakarta. Selain itu, pada saat yang bersamaan perusahaan game publisher ini kembali menyelenggarakan Megaxus Olimpiade 2015, di mana acara tahunan yang diadakan pertama kali di tahun 2010 ini juga akan menampilkan produk-produk game unggulan dari Megaxus.
Megaxus menawarkan hadiah untuk gamers dengan total hadiah Counter-Strike Online World Championship 2015sebesar USD 40.000 dan untuk Megaxus Olimpiade 2015 total mencapai IDR 229.500.000.
Perhelatan Counter-Strike Online World Championship 2015 ini akan diikuti 7 negara peserta termasuk Indonesia, China, Korea Selatan, Jepang, Vietnam, Taiwan dan Hong Kong. Sedangkan untuk babak penyisihan di Indonesia diadakan di 8 kota termasuk Bandung, Banjarmasin, Yogyakarta, Batam, Semarang, Surabaya, Manado, dan Lampung.
Sungguh menjadi suatu kebanggaan bagi PT Megaxus Infotech karena telah mendapat kepercayaan sebagai pihak penyelenggara dari ajang internasional yaitu Counter Strike Online World Championship 2015 yang kali ini diadakan di Indonesia. Kejuaraan dunia ini membuktikan bahwa Indonesia adalah pasar yang berpotensi dan sangat penting dalam perkembangan eSport di tanah air. Hal ini juga merupakan bukti dari komitmen serta dedikasi penuh dari kami untuk turut memajukan industri game Indonesia. ujarEva Muliawati, Chief Executive Officer PT Megaxus Infotech pada siaran persnya.
Di perhelatan tahun ini, Megaxus dikatakan bekerjasama dengan Telkomsel untuk penyediaan layanan payment carrier billing yang dapat mempermudah para gamers untuk membeli voucher Megaxus melalui MI-Cashyang dapat diperoleh dengan menggunakan pulsa Telkomsel.