Kabar baik, roadmap e-commerce siap diluncurkan akhir Januari 2016

Ilustrasi e-commerce © tenpointsolutions.com
Techno.id - Lama ditunggu, roadmap e-commerce akhirnya siap diluncurkan. Mengutip siaran pers dari Kementerian Komunikasi dan Informasi (16/01/16), Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian sudah menetapkan petajalan (roadmap) e-commerce sebagai program nasional meluncur pada akhir Januari 2016 ini.
Keputusan ini sudah disetujui oleh sejumlah kementerian terkait. Selain Menteri Koordinator Perekonomian, Darmin Nasution, dan Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, ada juga Menteri PPN, Sofyan Djalil; Menteri Keuangan, Bambang Brodjonegoro; Menteri Perdagangan Thomas Lembong; Kepala Badan Ekonomi Kreatif Triawan Munaf; serta Deputi Gubernur Bank Indonesia, Ronald Waas. Adapun lembaga lain yang juga terlibat dalam program ini, seperti Asosiasi e-Commerce Indonesia (idEA), PT. Pos Indonesia, dan Perusahaan Jasa Pengiriman Asperindo.
Penetapan roadmap e-commerce ini sendiri menelan waktu selama lebih dari setahun karena inisiasinya sudah dimulai pada Desember 2014. Harapannya, petajalan ini bisa menjadi pedoman bagi pemerintah dan pelaku e-commerce agar dapat tumbuh dan berkembang di Tanah Air. Roadmap ini pun menjadi acuan inisiatif kerja sama dengan negara lain seperti Tiongkok dan Amerika Serikat.
Akhir Desember lalu, Menkominfo menyatakan proses pembuatan roadmap e-commerce telah 99 persen alias hampir rampung. Saat itu, pihaknya hanya tinggal menunggu koordinasi dengan Kementerian Perekonomian.
RECOMMENDED ARTICLE
- Nilai e-commerce ditargetkan capai Rp1.800 triliun tahun 2020
- CEO Bukalapak: Resolusi 2016 sejajar dengan pemain global
- Sudah 6 tahun, Bukalapak tawarkan konsep pasar dalam setiap interaksi
- Dirasa penting, pemerintah berikan kesempatan untuk belajar e-commerce
- Pengguna iOS lebih doyan belanja ketimbang Android
HOW TO
-
15 Template prompt ChatGPT untuk menghitung HPP (Harga Pokok Produksi) secara kasar, ternyata gampang
-
10 Pengaturan setting di Android untuk jaga anak dari konten negatif internet, ini cara aktifkannya
-
Cara mudah cek iPhone bekas terbaru 2025, jangan sampai tertipu dengan harga murah malah dapat zonk
-
Gimbal HP anti goyang cuma modal pipa PVC bekas? Ini cara bikinnya terbaru yang murah
-
15 Prompt ChatGPT untuk bantu pelajar SMA pelajari konsep mata pelajaran fisika yang susah sekali
TECHPEDIA
-
5 Tanggal Steam Sale paling populer yang termurah, game harga ratusan ribu bisa dapat diskon 90%
-
Intip canggihnya Galaxy S25 Edge, bodinya bakal cuma setebal biji beras?
-
Tinggal diajak ngobrol, chatbot AI punya Netflix ini bisa kasih rekomendasi film yang asyik
-
Skype berhenti beroperasi setelah lebih dari 20 tahun, ganti jadi produknya Microsoft yang satu ini
-
Apa itu pindai mata dan World Coin, ternyata berbahaya bagi data pribadi pengguna
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
5 Tanggal Steam Sale paling populer yang termurah, game harga ratusan ribu bisa dapat diskon 90%
-
Intip canggihnya Galaxy S25 Edge, bodinya bakal cuma setebal biji beras?
-
Tinggal diajak ngobrol, chatbot AI punya Netflix ini bisa kasih rekomendasi film yang asyik
-
Skype berhenti beroperasi setelah lebih dari 20 tahun, ganti jadi produknya Microsoft yang satu ini