Google bantu Samsung untuk kembangkan TouchWiz

Google bantu Samsung untuk kembangkan TouchWiz

Techno.id - Google dikabarkan akan bekerja sama dengan produsen ponsel asal Korea Selatan Samsung. Perusahaan asal Korea Selatan ini memang memiliki sejarah kerja sama dengan Google sejak beberapa tahun terakhir.

Baru-baru ini, seperti yang dilansir oleh Sammobile.com (26/11/15), Google kembali menjalin kerja sama dengan Samsung untuk mengembangkan TouchWiz Samsung. Sekedar informasi, TouchWiz adalah tampilan touch interface yang dikembangkan oleh Samsung untuk ponsel Androidnya.

Nah kerja sama ini terjalin karena Google merasa jika Samsung mengambil peran besar pada Android, pasalnya perangkat Android yang beredar di pasaran kebanyakan adalah ponsel besutan perusahaan Korea Selatan tersebut. Namun sayangnya TouchWiz milik Samsung tersebut kerap menghadapi masalah bug dan tidak kompatibel dengan hardware.

Maka dari itu kerja sama ini terjalin, Google tidak ingin OS mereka terlihat buruk pada pengguna. Sehingga dengan kerja sama ini diharapkan TouchWiz Samsung dapat optimal saat digunakan.

Hal ini tentu saja jadi kabar baik bagi pengguna Android khususnya perangkat milik Samsung. Pasalnya, TouchWiz akan lebih optimal dengan bantuan langsung dari sang pembuat Android. Bagaimana pendapat Anda?

(brl/red)