Mimpi punya asisten pribadi? Wujudkan lewat Yesboss

Ilustrasi YessBoss © 2015 YessBoss/ Facebook.com
Techno.id - Memiliki asisten pribadi bisa jadi merupakan cita-cita setiap orang. Cukup memberikan mandat, semuanya akan terlaksana tanpa perlu bersusah payah. Tidak perlu khawatir, mimpi Anda akan terlaksana dalam waktu singkat lewat aplikasi startup teknologi Yessboss.
Dibesut oleh empat anak muda, Irzan Raditya, Christian Franke, Wahyu Wrehasnaya dan Reynir Fauzan, Yesboss menargetkan 100.000 pengguna hingga akhir 2015.
- Ekspansi pasar regional, YesBoss akuisisi startup asal Filipina Layanan asisten pribadi virtual ini resmi mengakuisisi startup serupa asal Filipina, HeyKuya.
- Usia pertama, WeYAP.com apresiasi pengguna lewat Celebrity Card Merayakan ulang tahun pertamanya pada tanggal 18 Agustus 2015, WeYAP.com memperkenalkan Celebrity Card.
- Sang CEO ingin Halodiana.com digunakan satu juta orang setiap hari Ryan Gondokusumo, CEO Halodiana optimis layanan barunya akan mendapat sambutan positif dari pengguna internet Indonesia.
Yesboss menawarkan layanan mulai dari delivery makanan, reservasi kamar hotel atau restoran, pemesanan tiket pesawat, belanja harian, pengiriman karangan bunga, sampai dengan meringankan pekerjaan rumah. Untuk mendapatkan pelayanan, pengguna cukup mengirimkan sms yang nantinya akan direspon oleh pihak Yesboss.
Uniknya, layanan ini tidak mengenakan biaya tambahan apa pun untuk segala permintaan. Anda cukup membayar pesanan dan ongkos kirimnya.
Yesboss bekerja sama dengan Veritrans, yang akan memungkinkan Anda melakukan pembayaran melalui link yang disediakan setelah Anda mengkonfirmasi permintaan.
Untuk masalah keamanan, Yesboss menjamin penggunanya terlindungi. Dalam laman resminya, tertulis aplikasi ini menggunakan HTTPS link yang terenskripsi melalui SMS, sehingga pengguna dapat memilih satu dari banyak metode pembayaran yang ditawarkan. Semua transaksi diproses oleh Veritrans, dan data tidak akan disebarluaskan karena bersifat sangat rahasia.
Dari 2000 invitation terbatas yang telah disebar ke berbagai kalangan, seperempatnya telah berhasil digaet YesBoss hanya dalam kurun waktu 3 hari sejak diluncurkan pada Juni 2015. YesBoss menawarkan konsep conversational commerce yang merupakan tren baru dalam kancah startup dunia yang terbukti efektif.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua