Domino's Pizza luncurkan layanan "tweet-to-order"

Domino's Pizza luncurkan layanan "tweet-to-order"

Techno.id - Dalam rangka mempertahankan posisi sebagai salah satu perusahaan makanan yang populer di tingkat global, Domino's Pizza terus meningkatkan layanan kemudahan bagi para konsumennya.

Seperti dikutip USA Today (14/05/2015), perusahaan yang memiliki moto Delivery Expert ini mengumumkan bahwa dalam satu minggu ke depan, konsumen akan dapat memesan makanan hanya dengan berkicau di Twitter menggunakan emoji bergambar pizza.

"Kami ingin membuat (pemesanan) semudah mungkin bagi orang yang ingin memesan (Domino's Pizza) dari kami," ucap Patrick Doyle selaku CEO Domino's Pizza.

Keputusan ini bermula ketika pihak Domino's Pizza menyadari bahwa jumlah konsumen yang memesan makanan di Domino's Pizza lebih banyak bersumber dari pemesanan online. Nilai penjualan juga dikabarkan meningkat hingga 50 persen dari penjualan yang berlangsung secara digital.

Jika layanan baru bertajuk "tweet-to-order" ini benar-benar direalisasikan, Domino's Pizza rencananya akan mulai membuka layanan ini secara resmi pada tanggal 20 Mei 2015 di Amerika Serikat. Metode pemesanan ini juga dikabarkan akan bersifat permanen.

Doyle kemudian juga mengungkapkan bahwa pihak Domino's Pizza akan terus memantau platform (media sosial) di mana orang akan lebih banyak menghabiskan waktu seperti Facebook dan Instagram, "Hal ini (Twitter) tentu tidak akan menjadi platform terakhir kami," lanjutnya.

(brl/red)