Spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz

Spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz

Techno.id - Mendengarkan musik saat beraktivitas dapat meningkatkan mood. Terlebih saat mendengarkan alunan lagu favorit dengan menggunakan headphone. Tentu suara yang dikeluarkan akan semakin terdengar jelas dan nendang. Hal tersebut menambah sensasi dalam mendengarkan musik.

Headphone atau sejenisnya merupakan alat yang bisa dipakai untuk mendengarkan musik secara privat. Selain itu handphone juga bisa difungsikan untuk komunikasi berkat mikrofon yang dipasang. Bahkan headphone juga digunakan oleh tim balap agar suara gemuruh mesin tidak mengganggu pendengaran.

Hal tersebut mendasari Mercedes-Benz berhasil mengeluarkan headphone mewah. Sebagaimana diketahui bahwa pabrikan mobil asal Jerman tersebut sering membuat mobil kencang maupun premium. Bahkan Mercedes-Benz juga turun di kompetisi balap jet darat Formula 1. Namun mereka tidak mau berkutat pada teknologi otomotif saja. Kali ini mereka menggandeng Master & Dynamic untuk membuat headphone dengan logo bintang khas Mercedes-Benz.

Ada berbagai desain headphone premium milik Mercedes-Benz yang telah dikeluarkan. Tak tanggung-tanggung mereka mengeluarkan lima headphone sekaligus. Kali ini techno.id telah merangkum spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz dari berbagai sumber pada Jumat (22/7).

1. MW65 Active Noise-Cancelling Wireless Headphones x Mercedes-Benz.

Spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz

foto: media.mercedes-benz.com

Headphone ini memiliki dua mode peredam bising aktif yang cocok untuk lingkungan berbeda. Kemudian terdapat mikrofon ANC dengan teknologi hybrid feedforward dan feedback untuk menganalisis kebisingan dari luar maupun dalam. Ditambah Master & Dynamic memberikan optimalisasi pada berat headphone. Artinya pengguna dapat nyaman menggunakan headphone dengan logo Mercedes-Benz tersebut. Untuk harga dari headphone ini berkisar Rp 8 jutaan dan dapat dibeli melalui toko online resminya.

2. MW08 Active Noise-Cancelling True Wireless Earphones x Mercedes-Benz.

Spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz

foto: media.mercedes-benz.com

Master & Dynamic beserta Mercedes-Benz juga mengeluarkan produk True Wireless Earphones atau lebih dikenal dengan TWS. Perangkat TWS tersebut dibekali dengan dua driver berilium 11 mm untuk menghasilkan suara jernih dan nendang. Kemudian terdapat 6 mikrofon yang dibalut pereda bising kualitas premium. Selanjutnya terdapat body TWS yang dibuat dari material keramik kuat dan tahan lama. Keunggulan lain dari TWS berlogo Mercedes-Benz tersebut juga ada di masa pakai baterainya hingga 12 jam non-stop. Adapun harga dari TWS ini berkisar Rp 5 jutaan dan dapat dibeli melalui toko online resminya.

3. MW75 Active Noise-Cancelling Wireless Headphones x Mercedes-AMG

Spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz

foto: media.mercedes-benz.com

Selanjutnya terdapat headphones dengan seri MW 75 dengan logo Mercedes-AMG. Sebagaimana diketahui AMG merupakan divisi balap dari Mercedes. Mereka memberikan sebuah headphones dengan tiga mode peredam bising aktif. Kemudian terdapat Adaptive ANC yang secara otomatis menyesuaikan dengan tingkat kebisingan kondisi sekitar pengguna. Master & Dynamic juga memberikan driver beryllium 40 mm M&D yang telah dioptimalkan. Terakhir terdapat logo AMG 3D yang menambah kesan gahar pada headphones. Harga dari handphone ini dapat terbilang cukup mahal yaitu Rp 9 jutaan dan dapat dibeli melalui toko online resminya.

4. MG20 Wireless Gaming Headphones x Mercedes-AMG.

Spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz

foto: media.mercedes-benz.com

Bagi penggemar gaming tentu dapat menggunakan headphones seri MG20 Mercedes-AMG. Headphone tersebut dilengkapi mikrofon boom plug in play. Kemudian perangkat headphone dengan logo AMG tersebut dibentuk dengan material Alcantara dan kulit. Kemudian terdapat driver berilium 50mm dan dukungan dari 7.1 surround-sound yang memberikan suara jernih dan brilian. Terdapat adaptor dengan latensi rendah yang memudahkan pengguna untuk beralih dari game konsol PC. Adapun harga headphone gaming dengan balutan logo AMG ini dibanderol sekitar Rp 7,7 juta saja.

5. MW08 Sport True Wireless Earphones x Mercedes-AMG.

Spesifikasi dan harga 5 headphone premium bentukan Mercedes-Benz

foto: media.mercedes-benz.com

TWS MW08 ini dibentuk dengan material logam anti gores dan casing maupun body dengan material serat karbon. Dengan bahan tersebut dapat dipastikan TWS dengan logo AMG memiliki struktur kokoh dan nyaman untuk dipakai. Kemudian terdapat lima pasang lampiran silikon yang berbeda, dua pasang busa tambahan dan dua mode peredam bising. TWS tersebut dilengkapi dua mode ambient listening yang cukup estetik. Pihak developer mengklaim bahwa TWS ini dapat digunakan selama 42 jam. TWS dengan logo AMG ini dibanderol dengan harga Rp 5,9 jutaan saja dan bisa didapatkan melalui toko resminya.

(brl/guf)