Cara buat stiker WhatsApp langsung dari foto di iPhone, perlu update aplikasi

Cara buat stiker WhatsApp langsung dari foto di iPhone, perlu update aplikasi

Techno.id - WhatsApp merupakan platform perpesanan digital dengan segudang fitur menarik. Meta selaku developer dari WhatsApp sering memberikan update fitur, agar pengguna tetap dapat berinteraksi secara nyaman dan aman. Salah satu fitur bisa digunakan dalam WA adalah Stiker.

Sticker WA menjadi salah tools menarik untuk berinteraksi dengan pengguna lainnya. Seseorang dapat mengirimkan stiker unik dan lucu agar chat semakin hidup. Bahkan stiker bisa menggambarkan ekspresi dari pengirim, secara lebih seru.

Nah, baru-baru ini Meta melakukan pengembangan di dalam fitur Sticker terutama bagi pengguna iPhone. Ya, bagi sobat pemilik smartphone berlabel iPhone dapat mengirimkan stiker secara langsung, dari foto yang dipilih. Artinya sebuah foto dapat dijadikan stiker secara otomatis, tanpa melakukan pengeditan dari aplikasi pihak ketiga.

Wah, tentu cara ini dapat memberikan efisien dalam berinteraksi saat memakai WhatsApp bukan? Namun ternyata, belum banyak yang mengetahui cara ini, loh. Oleh karena itu, techno.id pada Kamis (2/3) menyajikan cara membuat stiker WhatsApp langsung dari foto di perangkat iPhone.


Cara buat stiker WhatsApp langsung dari foto di iPhone, perlu update aplikasi

Cara membuat stiker WhatsApp langsung dari foto di iPhone.

Cara buat stiker WhatsApp langsung dari foto di iPhone, perlu update aplikasi

foto: Wabetainfo.com

1. Silakan lakukan update aplikasi WhatsApp melalui App Store.
2. Setelah itu, buka aplikasi Photos di perangkat iPHone yang digunakan.
3. Pilih foto yang ingin dijadikan stiker.
4. Silakan klik dan tahan subjek atau objek foto ingin diubah menjadi stiker.
5. Seret dan lepas di ruang obrolan WhatsApp.
6. Silakan konfirmasi pilihan untuk mengubah foto menjadi stiker.
7. Kirim hasil stiker ke kontak yang dituju.

Setelah dikirim, stiker akan tetap tersimpan dalam koleksi WhatsApp. Bahkan cara ini bisa diterapkan dalam beberapa platform lain, seperti Telegram dan iMessage. Bagaimana sobat techno, kamu ingin mencobanya?

Bagi kamu yang belum kebagian fitur ini, harap bersabar. Karena pihak developer masih menggelontorkan update secara berkala ke pengguna. Apalagi fitur ini terbilang tidak diumumkan secara terang-terangan oleh developer WhatsApp maupun iPhone. Selamat mencoba!

(brl/guf)