Kotak kardus smartphone Alcatel terbaru dapat difungsikan sebagai VR

Alcatel OneTouch Idol 4S © 2016 venturebeat.com/ Evan Blass
Techno.id - Kebanyakan vendor smartphone mungkin hanya membuat kotak kardus untuk wadah smartphone dan aksesoris lainnya. Namun, perusahaan Alcatel tak demikian. Nantinya, smartphone Alcatel terbaru akan dimasukkan dalam kotak kardus yang dapat difungsikan sebagai virtual reality (VR).
Smartphone terbaru dari Alcatel yang disematkan di dalam kotak kardus VR adalah Alcatel OneTouch Idol 4S. Kotak kardus ini bukan terbuat dari kardus biasa seperti Google Cardboard. Namun, kotak kardus ini dibuat dengan material yang lebih kuat yakni plastik.
- Alcatel hadirkan 2 ponsel baru dengan spek tinggi Dibekali dengan spesifikasi terkini, 2 ponsel besutan Alcatel ini bahkan telah mendukung konektifitas VoLTE.
- Spesifikasi Alcatel Idol 4 Pro muncul di GFXBench Alcatel Idol 4 Pro akan didukung kamera utama beresolusi 20MP.
- Bakal meledak pada 2016, ini evolusi menakjubkan virtual reality Teknologi VR ini diterapkan untuk banyak aspek kehidupan, mulai dari dunia militer, pendidikan, hingga permainan atau game.
Kendati demikian, desain dari kotak kardus ini sepertinya tak akan berbeda jauh dengan Google Cardboard. Pengguna dapat menyisipkan smartphone pada slot VR kemudian melihat dunia dalam tampilan 3D. Selain itu, di bagian samping VR Alcatel telah disematkan sebuah tombol untuk mengoperasikan berbagai aplikasi dan game yang mendukung.
Nah, untuk spesifikasinya sendiri, Alcatel OneTouch Idol 4S akan dihadirkan dengan layar Quad HD AMOLED berukuran 5.5 inci. Bagian dalamannya, Alcatel menyematkan prosesor Snapdragon 652 SoC Octa-core dengan RAM 3GB serta memori internal 16GB, seperti yang dikutip dari DigitalTrends (11/2/2016).
Lalu, fitur pengambilan gambarnya dipasrahkan pada kamera utama beresolusi 16MP dengan aperture f/2.0 dan kamera selfie 8MP serta tambahan lampu flash. Anda bisa mendapatkan smartphone ini pada bulan Mei mendatang. Rencananya, smartphone Alcatel OneTouch Idol 4S akan dipasarkan dengan harga di bawah Rp 5,3 jutaan.
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
Intip laptop HP Envy x360 14-fa0888AU, si kecil gesit nan cantik yang bisa diandalkan
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?