Headphone JBL Everest 700 Elite dibekali teknologi NXTGen ANC

JBL Everest 700 Elite © 2015 gizmag.com
Techno.id - Beberapa waktu yang lalu, JBL menambah jajaran produk headphone Everest dengan menghadirkan Everest 700 Elite. Headphone nirkabel ini diklaim mempunyai audio yang mengesankan. Bahkan, suaranya menjadi lebih menakjubkan berkat disematkan teknologi NXTGen ANC.
NXTGen ANC adalah teknologi penangkal kebisingan yang biasanya juga dimiliki oleh headphone kebanyakan. Namun, berbeda untuk JBL Everest 700 Elite. Teknologi NXTGen ANC pada headphone tersebut memungkinkan pemakainya untuk mengontrol berapa banyak suara dari luar yang bisa didengar.
- JBL luncurkan perangkat audio dengan fitur Active Noise Cancelling yang nggak bikin kuping sakit Kedua perangkat ini membawa peningkatan performa kualitas audio dibanding pendahulunya
- Dyson rilis headphone Zone canggih, miliki teknologi Air Purifier Headphone Dyson memiliki kemampuan untuk menjernihkan udara.
- JBL perkenalkan soundgear sense, earbuds pertama dengan konduksi udara Tetap terkoneksi dengan dunia luar sambil menikmati musik yang luar biasa dengan nyaman
Pengontrol teknologi NXTGen ANC dapat dipilih dalam tiga tingkatan, High, Medium, dan Low. Jika pengguna menjatuhkan pilihan di menu High, berarti suara di sekitar tidak akan terdengar. Sedangkan untuk Medium dan Low, pengguna masih bisa mendengar suara dari luar. Pengguna bisa mengontrol fitur ini dari aplikasi headphone JBL yang tersedia secara gratis untuk perangkat iOS dan Android.
Headphone yang dibanderol dengan harga Rp 4 jutaan ini juga dapat digunakan untuk menjawab panggilan telepon. Berkat teknologi NXTGen ANC tadi, suara yang diterima pengguna akan terdengar jelas dan tidak menggema. Bahkan, suara hembusan napas saja tak akan terdengar, seperti yang dilansir oleh Gizmag (29/11/2015).
JBL Everest 700 Elite sendiri mempunyai rentang frekuensi dinamis 10 sampai 22 kHz dan sensitivitas 99dB. Selain itu, headphone ini juga mengadopsi mikrofon 14dB, bluetooth 4.1, dan baterai isi ulang li-ion yang dapat bertahan hingga 15 sampai 25 jam (tergantung pemakaian fitur NXTGen ANC dan bluetooth).
RECOMMENDED ARTICLE
HOW TO
-
5 Tanda pasti baterai HP sudah nggak mau dicharge dan harus diganti baru, jangan dipaksa!
-
Cara download dan instal IBM SPSS di laptop & komputer terbaru di 2025, ini trik biar tak bikin lemot
-
5 Penyebab suara headset mengecil dan cara mengatasinya dengan trik terbaru
-
Cara memotong podcast jadi YouTube Short atau video TikTok pakai AI, tinggal klik-klik selesai
-
3 Cara terbaru menghentikan kunci otomatis layar perangkat Windows, gampang kok!
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
BEST PRODUCT Selengkapnya >
-
11 Aplikasi cek spesifikasi HP Android, akurat & mudah dipakai tanpa ribet terbaru di 2025
-
Cara download dokumen di Course Hero tanpa login terbaru 2025, gratis nggak ribet bisa pakai AI
-
5 Perbedaan layar OLED dengan IPS di iPhone, bagaimana dengan seri terbarunya?
-
5 Rekomendasi HP baru 2025 dengan baterai Jumbo 5.000 mAh untuk mudik, harga di bawah Rp 5 juta