11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

Techno.id - Salat merupakan salah satu rukun Islam yang berada di urutan nomor 2 setelah syahadat. Sebagai tiang agama, salat tentu perlu diperhatikan dengan benar. Bagaimana tidak, salat adalah amalan yang pertama kali akan dihisab di akhirat.

Saking pentingnya salat, bahkan setiap umat muslim sudah diajarkan bagaimana cara salat sejak dini. Mulai dari rukun, tata cara, hingga bacaan yang ada diajarkan dengan urut dan benar. Dahulu kala, jika ada orang yang akan mengajarkan salat, tentu patokan yang digunakan adalah buku tuntunan.

Di era digital, banyak developer software yang menyediakan aplikasi tuntunan salat secara gratis di smartphone. Tidak hanya memiliki urutan dan tuntunan yang benar, berbagai aplikasi tuntunan salat yang tersedia pada perangkat Android juga dilengkapi gambar agar mudah dipelajari.

Berkenaan dengan pembahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Rabu (16/11), 11 aplikasi tuntunan salat di smartphone.

1. Tuntunan Sholat Lengkap

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Aplikasi pertama yang bisa kamu gunakan adalah Tuntunan Sholat Lengkap. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mempelajari semua hal yang berkaitan dengan salat. Mulai dari wudu, doa bacaan, dan masih banyak lagi. Tidak hanya itu, Tuntunan Sholat Lengkap memiliki beberapa fitur menarik seperti feature block, copy & paste, attractive design, simple & easy to use, hingga 100% free and offline.

2. Tuntunan Sholat Dzikir & Doa

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Tak jauh berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Tuntunan Sholat Dzikir & Doa juga bisa kamu gunakan sebagai panutan dalam mempelajari segala hal berkaitan dengan salat. Tak mau kalah dengan aplikasi sebelumnya, Tuntunan Sholat Dzikir & Doa juga memiliki fitur menarik seperti bacaan Toharoh, Dzikir, dan Doa Doa. Jika berminat dengan aplikasi satu ini, kamu bisa mendownloadnya melalui Play Store.

3. Tuntunan Sholat Lengkap + audi

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Tuntunan Sholat Lengkap + audi merupakan aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk mempelajari tuntunan salat. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa memahami berbagai cara, bacaan, serta rukun pada salat. Tidak lupa, Tuntunan Sholat Lengkap + audi juga memiliki fitur menarik seperti Audio setiap bacaan hingga doa, Disertai gambar panduan berwudhu dan gerakan sholat yang interaktif, dan masih banyak lagi.

4. Tuntunan Sholat Lengkap

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Jika ingin mencoba aplikasi lain, kamu bisa menjajal Tuntunan Sholat Lengkap. Tidak jauh berbeda dengan aplikasi sebelumnya, Tuntunan Sholat Lengkap juga dilengkapi fitur menarik seperti Guidance for fard prayers, Complete sunnah prayer guidance, Tayammum procedure, Daily Prayers.

5. Bacaan Sholat Lengkap

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Bacaan Sholat Lengkap merupakan aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk memahami semua tuntunan yang berkaitan dengan salat. Hanya dengan mendownload aplikasi satu ini, kamu bisa mempelajari poin penting seperti Wudu, Pillars of Islam and Iman, Adhan and Iqamah, hingga Obligatory prayers, magical and bodies. Jika berminat dengan aplikasi satu ini, kamu bisa mendownloadnya melalui Play Store.

6. Panduan Sholat Fardu & Sunnah

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Jika ingin mencoba aplikasi lain, kamu bisa menginstal Panduan Sholat Fardu & Sunnah. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa belajar tentang Fajr Prayer, Dhuhur Prayer, Asar Prayer, Praying Maghrib, Praying Isa, dan Friday Prayer. Jika ingin menginstal aplikasi satu ini, kamu bisa mengunjungi Play Store.

7. Bacaan Sholat

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Masih di perangkat Android, aplikasi lain yang bisa kamu gunakan adalah Bacaan Sholat. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mempelajari semua hal terkait salat dengan mudah. Tak hanya itu, Bacaan Sholat juga dilengkapi fitur menarik seperti Intention Wudu, Adhan, Reading the prayer, Letter short letter Koran yang dilengkapi dengan audio.

8. Panduan Sholat Wajib & Sunnah

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: play.google.com

Aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk mempelajari salat adalah Panduan Sholat Wajib & Sunnah. Sesuai namanya, aplikasi ini berisi panduan lengkap tentang salat wajib dan sunnah. Kamu hanya perlu mendownload aplikasi satu ini kamu bisa menggunakan fitur menarik seperti Includes obligatory prayers and sunnah prayers, Asmaul Husa, Prayer and Dhikr, dan masih banyak lagi.

9. Tuntunan Sholat Lengkap

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: apps.apple.com

Jika aplikasi sebelumnya bisa digunakan pada perangkat Android, Tuntunan Sholat Lengkap cocok bagi kamu pengguna iPhone. Hanya dengan menginstal aplikasi satu ini di perangkat yang dimiliki, kamu bisa menikmati fitur menarik seperti Panduan Dilengkapi Gambar, Fitur Zoom Halaman, hingga Desain Attractive, Simpel & Mudah Digunakan.

10. Panduan Sholat Lengkap

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: apps.apple.com

Panduan Sholat Lengkap merupakan aplikasi lain yang bisa kamu gunakan sebagai tuntunan salat pada perangkat iPhone dan iPad. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa mempelajari solat penting seperti Sholat Subuh, Sholat Dzuhur, Sholat Asar, Sholat Maghrib, Sholat Isya, dan masih banyak lagi. Jika ingin menggunakan aplikasi satu ini, kamu bisa mendownloadnya melalui App Store.

11. Tuntunan Bacaan Sholat Wajib dan Sholat Sunnah

11 Aplikasi tuntunan salat di smartphone, dilengkapi dengan gambar

foto: apps.apple.com

Tuntunan Bacaan Sholat Wajib dan Sholat Sunnah merupakan aplikasi lain yang bisa kamu gunakan untuk mempelajari segala hal yang diperlukan dalam salat. Dengan satu aplikasi ini, kamu bisa dengan mudah menggunakan fitur menarik seperti Tuntunan bersuci dengan wudhu, Panduan bersuci dengan tayamum, Tata cara dan doa mandi wajib, dan masih banyak lagi.

(brl/guf)