11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

Techno.id - Foto merupakan salah satu hasil dari mengabadikan momen menarik dalam hidup. Jika melirik kembali pada sejarahnya, foto pertama diambil pada 1838 oleh seorang Perancis bernama Louis Daguerre yang kala itu menampakkan bangunan dengan nama Boulevard du Temple.

Seiring perkembangan teknologi, tentu alat foto yang digunakan semakin berkembang. Bahkan penggunaan smartphone sebagai alat foto sudah bukan hal aneh lagi. Tentu kemudahan demikian ini membuat semua orang bebas mengambil momen paling menarik jika diperlukan.

Mengabadikan momen dengan memotret akan semakin semakin seru dengan menggunakan OPPO A77s, loh. Hal ini lantaran OPPO A77s dilengkapi dengan dua buah kamera belakang yang dimuat dalam sebuah modul persegi. Kedua kamera itu masing-masing beresolusi 50 MP dan 2 MP (monokrom). Sedangkan pada bagian tengah atas layar, terdapat "poni" konvensional bergaya waterdrop yang memuat kamera selfie 8 MP. Tidak perlu khawatir, smartphone sudah banyak beredar di market Indonesia. Cek rekomendasi di bawah ini untuk mendapatkan OPPO A77s dengan harga terbaik.

Sayangnya dalam mengabadikan momen tersebut kerap kali ada gangguan objek yang tertangkap kamera. Tentu objek yang tidak diinginkan ini mengurangi estetika jepretan foto. Tidak hanya itu, beberapa orang bahkan sering kali salah fokus pada objek mengganggu yang ada di dalam sebuah foto.

Namun pengembang aplikasi memberikan sebuah terobosan untuk mengatasi masalah tersebut. Sudah banyak bertebaran aplikasi edit foto yang bisa digunakan untuk menghapus objek mengganggu pada sebuah foto. Berkenaan dengan pembahasan tersebut, berikut techno.id telah merangkum dari berbagai sumber pada Kamis (4/8), 11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto.

1. Remove Unwanted Object

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

Remove Unwanted Object adalah salah satu aplikasi populer yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan objek mengganggu pada foto. Aplikasi ini telah didownload lebih dari 10 juta pengguna di Play Store.

Fitur utama yang ada di Remove Unwanted Object diantaranya menghapus objek, stiker, teks, orang yang tidak diinginkan, hingga menghapus jerawat pada muka. Kamu bisa menggunakan Remove Unwanted Object secara gratis dengan mendownloadnya melalui Play Store.

2. Photo Retouch - AI Remove Unwanted Objects

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

Photo Retouch juga bisa kamu gunakan untuk menghilangkan objek tidak diinginkan pada foto. Dengan fitur utama seperti blur and mosaic effects, quick repair, object removal in photos, dan lain sebagainya bisa kamu gunakan dengan mudah.

Photo Retouch juga menyediakan simple tutorial yang bisa digunakan untuk memudahkan pengguna dalam belajar menggunakan aplikasi Photo Retouch.

3. TouchRetouch

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

TouchRetouch adalah salah satu aplikasi berbayar yang bisa kamu gunakan untuk menghilangkan objek mengganggu pada foto. Aplikasi ini bisa kamu dapatkan di Play Store seharga Rp 58.000. Sebagai aplikasi berbayar, tentu fitur yang dibawakan bukan main-main.

Kamu bisa menggunakan TouchRetouch untuk keperluan object removal, flexible line removal, automatic mesh detection and removal, miscellaneous correction, dan lain sebagainya.

4. Retouch Remove Objects Editor

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

Kamu bisa menggunakan Retouch Remove Objects Editor untuk menghapus objek mengganggu yang ada di foto. Aplikasi ini merupakan salah satu penghapus objek mengganggu pada foto yang bisa digunakan secara gratis.

Retouch Remove Objects Editor menyediakan beragam fitur yang bisa dinikmati diantaranya remove objects, replace background, clone picture, blemish remover, dan lain sebagainya.

5. RetouchLeap - Remove Object

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

RetouchLeap merupakan aplikasi yang bisa digunakan untuk menghapus objek mengganggu pada foto dengan mudah dan cepat. Secara fitur, pada dasarnya, RetouchLeap sama seperti aplikasi penghilang objek lainnya.

Kamu bisa menggunakan RetouchLeap untuk memperbaiki foto dengan fitur utama seperti remove object, enhanced & clarity, blemish removal, background changer, blur image, dan lain sebagainya.

6. SnapEdit: Remove Excess Object

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

SnapEdit juga bisa kamu jadikan alternatif untuk menghilangkan objek mengganggu pada foto. Dengan fitur utama seperti brush and remove, pick object and remove, dan lain sebagainya bisa digunakan dengan mudah. Kamu bisa mendownload SnapEdit secara gratis pada perangkat yang dimiliki dengan mengunjungi Play Store.

7. Snapseed

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

Mungkin bagi sebagian orang sudah pernah menggunakan Snapseed. Aplikasi besutan Google ini memiliki banyak fungsi. Tidak hanya menghapus objek mengganggu, kamu juga bisa menggunakan Snapseed untuk untuk melakukan editing pada foto yang diinginkan.

Fitur yang ada dalam aplikasi Snapseed juga tergolong melimpah. Kamu bisa menggunakan crop, details, rotate, healing, brush, structure, HDR, perspective, dan masih banyak lagi pada satu aplikasi ini.

8. Adobe Photoshop Fix

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

Sama seperti aplikasi sebelumnya, Adobe Photoshop Fix juga bisa kamu gunakan untuk menghapus objek mengganggu di foto. Tidak hanya menghapus objek, kamu juga bisa menggunakan fitur lain seperti retouch and restore photos, face-aware liquify, heal and patch, smooth, dan lain sebagainya.

9. YouCam Perfect - Photo Editor

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

YouCam pada dasarnya adalah aplikasi editing foto yang bisa digunakan pada ponsel pintar. Dengan menggunakan aplikasi ini, kamu tidak hanya bisa menghilangkan objek mengganggu namun juga melakukan editing sesuai keinginan.

Fitur utama yang ada seperti magic brush & layers, photo backgrounds & object remover, animated effects, dan lain sebagainya bisa kamu gunakan dengan mudah pada satu aplikasi ini.

10. TouchRemove

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

TouchRemove adalah aplikasi berbayar lain yang bisa kamu gunakan untuk menghapus objek mengganggu pada foto. Dengan bantuan fitur utama seperti retouch pictures, clone stamp, dan remove all scratches, kamu bisa meningkatkan estetika foto yang dimiliki.

Untuk bisa menggunakan TouchRemove, kamu bisa membelinya melalui Play Store yang ada pada perangkat yang digunakan.

11. remove.bg Remove Image Backgrounds Automatically

11 Aplikasi penghapus objek mengganggu di foto, gratis & berbayar

foto: play.google.com

remove.bg adalah rekomendasi aplikasi penghilang objek terakhir pada artikel kali ini. Fitur utama seperti replace and add new backgrounds, customize backgrounds, dan lain sebagainya bisa digunakan dengan mudah. Kamu hanya perlu mendownload remove.bg pada Play Store melalui perangkat yang dimiliki.


(brl/guf)