Makassar ketempatan roadshow 4G LTE Carnival dari Telkomsel

Makassar ketempatan roadshow 4G LTE Carnival dari Telkomsel

Techno.id - Tak lama lagi, sebagian masyarakat Indonesia bakalan menikmati jaringan ngebut berlabel 4G LTE. Sebagai vendor telekomunikasi yang siap menghadirkan layanan tersebut, Telkomsel mulai untuk memasyarakatkannya. Untuk itu, mereka punmenghelat 4G LTE Carnival di Makassar.

Menurut Senior Vice President LTE Project Telkomsel, Hendri Mulya Sjam, upaya ini juga menjadi wujud kesediaan mereka dalam melayani masyarakat, utamanya soal teknis pelaksanaannya. Ia berujar, "Dalam menggelar layanan 4G LTE, selain kesiapan dari sisi jaringan kami selalu memastikan agar ekosistem pendukungnya juga siap, seperti ketersediaan ponsel 4G dan berbagai aplikasi yang dapat bermanfaat bagi pelanggan."

Telkomsel 4G LTE Carnival dihelat mulai hari ini sampai 6 Juli 2015 esok. Publik Kota Daeng yang ingin berpartisipasi bisa langsung menuju lokasi di Trans Studio Mall Square.

Makassar ketempatan roadshow 4G LTE Carnival dari Telkomsel
Suasana Telkomsel 4G LTE Carnival 2015 Telkomsel

"Kali ini, dengan segera beroperasinya layanan Telkomsel 4G LTE di Kota Makassar, maka kelengkapan ekosistem 4G LTE ini menjadi amat penting agar layanan ini dapat segera diadopsi dengan baik dan dirasakan oleh masyarakat kota Makassar," simpul Hendri, seperti dikutip dari laman resmi Telkomsel (03/06/15).

Di sana, Anda bisa menikmati beragam fasilitas yang disediakan Telkomsel, khususnya persediaan handset pendukung. Selain menawarkan paket bundling dari vendor ponsel terkemuka, sepertiLG, Samsung, dan Sony, perusahaan telekomunikasi tertua di Indonesia itu juga sudi memberikan cash backhingga hingga Rp 2,2 juta.

(brl/red)