Mirip Periscope, fitur video streaming Facebook kini tersedia di iOS

Ilustrasi Facebook © 2015 tweaktown.com
Techno.id - Fitur video streaming Facebook yang digadang-gadang mirip dengan Periscope, Live Video, kini telah tersedia dan dapat didownload oleh pengguna perangkat berbasis iOS. Jika diperhatikan, ikon Live Video kini sudah bisa ditemukan di bawah kolom update status.
Seperti dilansir oleh Phandroid (3/12/15), jika Anda ingin membuat video rekaman untuk disiarkan ke rekan-rekan maka Anda hanya perlu menekan ikon tersebut dan secara otomatis Anda bakal diarahkan ke tampilan perekam video. Anda bisa mengajak teman-teman (masyarakat atau kelompok tertentu) untuk menikmati siaran video Anda, tentunya setelah Anda "Go Live", istilah untuk Anda yang melakukan broadcast siaran.
- Facebook juga hadirkan fitur live broadcast mirip Periscope Fitur yang sedang digemari banyak pengguna smartphone ini telah hadir di Facebook. Namun untuk sementara, hanya tersedia untuk iOS.
- Facebook janjikan fitur Live Video hadir di Android Diperkirakan akan memakan waktu lama untuk menghadirkan fitur ini ke Android.
- Berambisi kalahkan Periscope, Facebook luncurkan fitur baru untuk Live Fitur baru yang dibawa Live dikabarkan bakal membuat pengguna layanan ini makin betah berlama-lama melakukan streaming video.
Tak hanya itu, fitur ini juga memungkinkan pengguna lain atau rekan Anda di Facebook berkomentar atas video streaming yang ada buat secara real time. Pesan yang diberikan bahkan akan muncul di bagian bawah tampilan layar dan Anda pun bisa membacanya secara real time. Menarik bukan?
Sayangnya, fitur Live Video ini baru tersedia untuk beberapa pengguna iPhone. Kabarnya dalam beberapa waktu ke depan fitur ini sudah bisa digunakan oleh hampir sebagian besar pengguna perangkat berbasis iOS lainnya di seluruh dunia.
RECOMMENDED ARTICLE
- Instant Articles masuk Indonesia, baca berita di Facebook kian nikmat
- Manjakan pengguna, Facebook bakal hadirkan fitur translation
- Kangen dengan postingan lama di Facebook? Ini cara mencarinya
- Luncurkan fitur Safety Check, Facebook malah dikritik
- Demi keamanan, Facebook berikan peringatan sebelum share foto anak
HOW TO
-
Cara menjalankan aplikasi dan game Windows di Android menggunakan Winlator terbaru di 2025
-
Cara record Zoom di laptop dan MacBook yang simpel dan mudah, sekaligus trik merangkum meeting pakai A
-
5 Langkah preventif merawat baterai HP di tengah musim pancaroba 2025, ternyata ini yang bikin rusak
-
Cara mengetahui dan memeriksa jumlah siklus baterai iPhone terbaru 2025, ini 5 langkah merawatnya
-
Cara menghentikan baterai laptop agar tidak terisi daya di atas 80% di Windows 11, ini alasannya
TECHPEDIA
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua
-
10 Fitur canggih iPhone 16E, bakal jadi HP Apple termurah di bawah Rp 10 juta?
LATEST ARTICLE
TECHPEDIA Selengkapnya >
-
Ini sejarah dan kegunaan teks viral "Lorem Ipsum" di tugu IKN, sudah ada sejak abad ke 16
-
Penjelasan mengapa port USB punya banyak warna, format terbaru di 2025 punya kecepatan 80 Gbps
-
10 Cara download gambar di Pinterest kualitas HD, cepat dan mudah dicoba
-
Cara download game PS2 dan PS3 di laptop dan HP, bisa main berdua