Tecno hadirkan varian baru dan desain flagship magic skin edition seri Spark 10 NFC di Indonesia

Spark 10 Pro Magic Skin Edition (foto: tecnomobile)
Techno.id - Tecno Indonesia baru saja merilis varian baru seri Spark 10 NFC. Smartphone yang sebelumnya diluncurkan pada Maret 2023 lalu ini mendapat peningkatan.
Jika sebelumnya hanya tersedia dengan RAM 4+4GB, kini kapasitas RAM sudah setara dengan varian Pro yaitu 8+8GB. Tecno juga memboyong varian terbaru Spark 10C NFC untuk melengkapi lini Spark 10 di Indonesia yakni Spark 10 Pro, Spark 10, dan varian terbaru Spark 10C.
Dari sisi desain, varian baru ini mengusung desain yang lebih stylish dan trendi melalui Magic Skin Edition. Seri Magic Skin ini menggabungkan desain material yang inovatif dengan performa produk entry-level. Bahan ini juga memberikan ketahanan material terhadap sidik jari, korosi, dan sinar UV.
Pada varian Spark 10 NFC selain RAM baru yang lebih besar 8+8GB dan pilihan ruang penyimpanan 128GB, juga masih menggunakan layar HD+ 6,56 inci, serta kapasitas baterai besar 5.000mAh dengan kemampuan pengisian cepat 18W.
Konfigurasi kameranya pun masih dengan kamera utama 50 MP yang didukung mode ASD dan teknologi 3D LUT, menghadirkan bidikan alami yang disesuaikan sepenuhnya dengan warna kulit, serta kamera selfie 8 MP yang dilengkapi dual flash light dan juga Intelligent Beauty Mode, seri Spark 10 mampu menghadirkan foto potret yang sempurna dan menakjubkan.
Sementara untuk varian terbaru, Spark 10C NFC dilengkapi chipset octa core, RAM 4+4GB, ROM 64GB, kamera utama 16 MP, dan kamera depan 8 MP. Dari sisi layar dan baterai, Spark 10C memiliki layar besar 6,56inch HD+ 90Hz refresh rate serta baterai 5,000 mAh dengan 18W fast charge. Tidak lupa dengan fitur NFC yang masih disematkan pada produk ini.
Dari sisi harga, Spark 10 NFC varian 8+8GB/128GB dibanderol dengan harga Rp1.799.000. Sementara Spark 10C NFC varian 4+4GB/64GB bisa didapatkan mulai tanggal 23 Juni dengan harga spesial Rp 1.299.000. Sedangkan Spark 10 dan Spark 10 Pro NFC Magic Skin Edition akan hadir Juli 2023.
RECOMMENDED ARTICLE
- Tecno Spark 10 Series NFC segera meluncur di Indonesia akhir Maret 2023, ini bocoran fitur andalannya
- Tecno Phantom V Fold jadi ponsel lipat pertama, miliki desain layaknya sebuah buku
- Tecno Spark 10 Pro resmi diluncurkan, ini spesifikasi dan fitur bawaannya
- Tecno Spark Go 2023 resmi meluncur di Indonesia, jadi benchmark smartphone harga sejutaan
- Tecno Spark Go 2023 rilis dengan chip MediaTek, ini spesifikasi lengkap dan fitur bawaannya
HOW TO
-
5 Cara menghemat baterai laptop saat menonton video di Windows 11
-
11 Kebiasaan mengisi daya smartphone ini dapat meningkatkan daya tahan baterai
-
8 Tips menjalankan laptop Windows saat kondisi baterai lemah
-
Cara menggunakan punch-hole notch kamera selfie sebagai indikator baterai di ponsel Android
-
Baterai ponsel Android kamu cepat habis? Coba gunakan 7 cara ini untuk menghematnya
TECHPEDIA
-
5 Alasan sebagian orang memilih menggunakan ponsel dengan baterai yang dapat dilepas
-
Mengenal Baypass Charging, mengisi daya ponsel langsung ke mesin, bikin baterai tetap sehat
-
5 Keunggulan menggunakan hard disk dibanding SSD, lebih ekonomis
-
Apple akui masalah overheating iPhone 15 Pro, solusinya pembaruan perangkat lunak bakal segera dirilis
-
Bocoran Samsung Galaxy S24 terungkap, desain tepi datar bernuansa metalik
LATEST ARTICLE
PRICE AND SPEC Selengkapnya >
-
Western Digital rilis SSD anyar yang dirancang khusus untuk komunitas kreatif
-
Polytron resmi luncurkan monitor gaming gahar terbaru
-
Mengenal kacamata pintar Ray-Ban Meta, ketika teknologi berpadu dengan mode
-
Asus resmi luncurkan Zenfone 10 di Indonesia, ini spesifikasi lengkap ponsel kecil-kecil cabe rawit