Socialmatic, kamera polaroid berbasis Android

Mayoritas kamera polaroid yang beredar di pasaran adalah semi analog. Meski tak lagi menggunakan rol film, namun kamera tersebut masih dibekali dengan kertas foto dan mampu mencetak setiap frame yang Anda hasilkan saat itu juga.

Kamera instan ini memang booming sejak tahun 80an dan belakangan banyak orang yang mulai menggunakannya kembali. Namun tak seperti kamera lain, Socialmatic tak hanya mampu mencetak foto secara instan, kamera ini dibekali dengan OS Android yang juga memudahkan Anda untuk mengunggahnya di media sosial.

Daripada penasaran, yuk simak foto-foto berikut ini...

Socialmatic, kamera polaroid berbasis Android

Berdimensi 132 x 132 x 30 mm, kamera ini sangat mudah untuk dibawa ke manapun Anda berlibur. Bobotnya pun tak sampai 1kg. Kamera ini bisa mencetak foto secara intan dengan ukuran 5 x 7cm.

(brl/red)