Cara mudah memindahkan file dari iPhone ke komputer tanpa kabel, nggak perlu aplikasi tambahan

Cara mudah memindahkan file dari iPhone ke komputer tanpa kabel, nggak perlu aplikasi tambahan

Techno.id - Mengirimkan file di era digital sangat mudah dilakukan. Ada banyak platform memiliki layanan untuk melakukan transfer file, sebut saja Google Mail, Telegram, hingga WhatsApp. Kendati demikian, masih aja pengguna masih memakai cara lama untuk memindahkan file, yaitu menggunakan kabel.

Mentransfer file dari iPhone ke laptop memang cukup ribet untuk dilakukan. Biasanya orang lebih memilih menggunakan kabel, agar proses transfer lebih cepat. Namun tentu cara tersebut selain repot juga riskan untuk perangkat terkena virus Malware.

Berangkat dari kesulitan tersebut, mengirimkan file alangkah lebih baik memakai cara virtual saja. Kali ini techno.id akan memberikan cara mudah memindahkan file dari ponsel iPhone ke komputer tanpa kabel yang dirangkum dari berbagai sumber.


Cara mudah memindahkan file dari iPhone ke komputer tanpa kabel, nggak perlu aplikasi tambahan

Cara pindahkan file dari ponsel iPhone ke komputer tanpa kabel

Cara mudah memindahkan file dari iPhone ke komputer tanpa kabel, nggak perlu aplikasi tambahan

Foto: Pexels.com

1. Silakan buka aplikasi peramban di laptop dan cari website Snapdrop
2. Klik pilihan web paling atas di hasil pencarian
3. Kemudian lakukan langkah yang sama di iPhone kamu
4. Kemudian pasangkan perangkat komputer dengan iPhone melalui website tersebut
5. Klik ikon yang menandakan perangkat yang akan dikirim file
6. Pilih file yang ingin dikirimkan
7. Tunggu beberapa saat sampai file masuk ke perangkat
8. Klik Save untuk menyimpan foto

Itulah beberapa langkah untuk mengirimkan file dari iPhone ke Komputer. Bagaimana sobat techno, cukup mudah bukan? Cara ini bisa diterapkan kapan saja, asalkan iPhone dan komputer kamu tersambung di jaringan internet yang sama, ya. Selamat mencoba!

(brl/guf)